Absen Tahun Lalu karena Pandemi, Ashleigh Barty Sebut Ajang French Open 2021 Sebagai Awal Baru

- 20 April 2021, 14:40 WIB
ANTARA/REUTERS/Kai Plaffenbach  Ashleigh Barty, peserta ajang French Open 2021.
ANTARA/REUTERS/Kai Plaffenbach Ashleigh Barty, peserta ajang French Open 2021. /

PR SOLORAYA - Ashleigh Barty bersiap mengikuti ajang French Open 2021 yang akan dilaksanankan pada 30 Mei 2021.

Dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com melalui Antara News pada 20 April 2021, Ashleigh Barty mengikuti ajang tersebut sebagai bentuk menepis penyesalan karena absen dalam sebuah kompetisi di Roland Garos tahun lalu.

Ashleigh Barty merupakan satu-satunya peraih gelar tunggal putri pada turnamen utama di Paris pada 2019.

Namun, setelah tertundanya ajang French Open 2020 hingga Oktober 2020, Ashleigh Barty memilih tidak hadir karena berbagai masalah yang berhubungan dengan pandemi Covid-19.

Baca Juga: Tak Kalah Bahaya dari Zona Megathrust, Zona Outer Rise yang Jadi Sumber Gempa Nias Bisa Picu Tsunami

Baca Juga: Kabur Setelah Terbukti Melakukan Penistaan Agama, Joseph Paul Zhang Kini Buron dan Sedang Dicari Polisi

Dilansir dari laman resmi AFP, menjelang pertandingannya, Ashleigh Barty mengaku sudah lama melakukan persiapan selama dua tahun sejak mengikuti ajang French Open. “Sudah lama sejak bermain di French Open,” kata Barty.

Ketidakhadiran Ashleigh Barty di ajang Roland Garros mengakibatkan gelar French Open 2020 untuk putri disabet oleh Iga Swiatek.

Petenis Polandia yang berusia 19 tahun itu tampil dengan cemerlang setelah meraih kemenangan di ajang French Open dengan mengalahkan Sofia Kenin di babak final.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah