Perahu Wisata Waduk Kedung Ombo Tenggelam, 7 Korban Ditemukan

- 16 Mei 2021, 11:07 WIB
Perahu Wisata Berisi 20 Penumpang di Waduk Kedung Ombo Terbalik, 6 orang ditemukan.
Perahu Wisata Berisi 20 Penumpang di Waduk Kedung Ombo Terbalik, 6 orang ditemukan. /Instagram/@visitsurakarta

PR SOLORAYA - Pada Sabtu, 15 Mei 2021, sebuah perahu wisata di Waduk Kedung Ombo (WKO) Dukuh Bulu, Desa Wonoharjo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah tenggelam.

Saat tenggelam, perahu wisata tengah membawa 20 orang penumpang, 11 di antaranya selamat.

Berdasarkan laporan hingga hari Minggu, 16 Mei 2021, 7 korban perahu wisata Waduk Kedung Ombo yang hilang tenggelam telah ditemukan.

Baca Juga: Istri Sapri Pantun Melahirkan Anak Kedua, Adik Almarhum Ungkap Diberi Amanah dari Mendiang Sang Kakak

Hingga saat ini, tim SAR gabungan sudah mengidentifikasi enam korban perahu tenggelam, sementara yang satunya lagi baru saja ditemukan.

Berdasarkan keterangan Kepala Bidang Darurat BPBD Kabupaten Boyolali, Kurniawan Fajar Prasetyo, enam korban yang telah dievakuasi langsung dibawa ke rumah sakit untuk diperiksa.

"Keenam korban setelah dievakuasi dari lokasi kejadian langsung dibawa ke RSUD Waras Wiris Andong Boyolali dan sudah teridentifikasi," kata Kurniawan pada Minggu 16 Mei 2021, dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com dari Antara News.

Baca Juga: Curhat Kepegian Ibunya yang Tak Tertolong Gegara Rumah Sakit, Tompi: Punya Koneksi Dulu, Baru Bisa

Polisi mengindentifikasi korban yang ditemukan meninggal antara lain orang dewasa dan anak-anak.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA Tribata News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah