Coba Tata Kembali Niat Pernikahanmu, Begini Seharusnya Kata Ustadz Khalid Basalamah

- 1 Desember 2021, 17:10 WIB
Ilustrasi dekor pernikahan
Ilustrasi dekor pernikahan /Pexels/Pixabay

Perlu ditinjau kembali apa niat awal ingin menikah.

“Karena disuruh orang tua, karena nggak enak sama teman-teman sudah menikah semua, karena terlanjur jatuh cinta atau jatuh hati, atau mungkin karena faktor ekonomi, atau karena apa selain faktor agama buang jauh-jauh,” tambahnya.

Baca Juga: Aliansi Gempur Gelar Aksi Depan DPRD Kabupaten Semarang, Polres Semarang Lakukan Pengamanan Aksi Demo Buruh

Niatkan menikah hanya untuk mencari ridho dan keberkahan dari Allah SWT semata.

“Saya nikah ini ibadah karena Allah,” jelas Ustadz Khalid Basalamah.

Jangan mempersempit niat menikah hanya karena urusan tertentu saja, akan tetapi coba niatkan sebagai bentuk ibadah kepada Allah SWT.

Baca Juga: Meninggalnya Bens Leo, Kronologis dan Profilnya

Ustadz Khalid Basalamah juga memberikan gambaran betapa orang kalau salah niat untuk menikah maka bisa fatall akibatnya.

“kalau ada orang pergi haji karena mau beli barang hajinya nanti bisa tidak sah, karena haji karena Allah bukan beli barang,” ujarnya.

Menata hati dan niat sebelum menikah memang sebuah hal yang harus dilakukan.

Halaman:

Editor: Inung R Sulistyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah