Tidak Banyak yang Tahu Jika 6 Film Hollywood Ini Hasil Remake Film Bahasa Asing, Salah Satunya The Departed

- 15 Juli 2022, 15:01 WIB
Cuplikan Film The Departed.*
Cuplikan Film The Departed.* /IMDb/

BERITASOLORAYA.com – Film yang dibuat ulang atau remake sudah jadi hal biasa, bahkan untuk ranah film Hollywood sebagai rumah film-film box office.

Salah satu remake populer yang sering dilakukan rumah produksi Hollywood adalah remake film bahasa asing.

Biasanya rumah produksi Hollywood membuat remake dengan bahasa Inggris untuk memfasilitasi penonton yang berbahasa asing atau kebarat-baratan. Maka biasanya film remake diproduksi memakai penutur bahasa lokal film tersebut.

Baca Juga: Simak! Syarat Agar Guru Dapat Tunjangan Sertifikasi. Resmi Dari Kemdikbud

Dilansir BeritaSoloRaya.com melalui Collider, banyak film Hollywood yang mendunia dan ternyata hasil remake film bahasa asing.

Mungkin selama ini tidak banyak yang tahu juga jika film tersebut merupakan film remake. Berikut daftar film tersebut.

Ambulance (2022) – Ambulance (2005)

Beberapa tahun ke belakang, Michael Bay jarang menghasilkan film yang masuk ke jajaran film dengan kritik positif.

Namun kali ini, Michael Bay unjuk gigi dengan memproduksi film Ambulance, dan hasilnya Michael Bay mendapat respon positif dari berbagai kritikus film.

Mungkin tidak banyak yang tahu jika film Ambulance ini adalah remake dari film asal Denmark dengan judul yang sama.

Baca Juga: Bak Met Gala Korea, Pesta J-Hope BTS Dihadiri oleh Banyak Selebriti

Film karya Laurits Munch-Petersen ini aslinya dibintangi oleh aktor kelas A Denmark, Thomas Bo Larsen dan Helle Fagralid.

Sementara Ambulance versi Michael Bay dibintangi Jake Gyllenhaal dan Yahya Abdul-Mateen II.

Ceritanya pun kurang lebih sama, yakni dua saudara yang dengan keadaan terjepit harus merampok bank dan membajak ambulans untuk melarikan diri.

Baca Juga: Sebelum Tur yang Padat, Duran Duran akan Rilis Mini Album dalam Format Piringan Hitam. Intip Isi Albumnya!

CODA (2021) – La Famille Bélier (2014)

CODA menjadi film yang paling dicintai banyak penggemar film di tahun 2021, dan pulang membawa piala Oscar dengan kategori Film Terbaik di ajang Academy Awards.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: Collider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x