Mau Menghilangkan Karang Gigi? Pakai Bahan Alami Ini

14 November 2021, 16:31 WIB
Ilustrasi cara menghilangkan karang gigi dan bau mulut.* /Pixabay/Geralt

BERITASOLORAYA.com - Membahas masalah gigi memang tidak pernah ada habisnya. Seperti fungsi gigi yang memang tidak pernah absen untuk kita pakai. Bukan hanya untuk mengunyah makanan, gigi juga  bisa berfungsi ketika kita berbicara dan juga fungsi estetik ketika kita tersenyum atau tertawa.

Karena dahsyatnya fungsi gigi tersebut, maka selayaknyalah gigi harus dirawat semaksimal mugkin. Disarankan untuk melakukan perawatan ke dokter gigi setiap 6 bulan sekali.

Salah satu masalah yang sering dihadapi dalam hal perawatan gigi adalah masalah plak atau karang gigi. Karang gigi sering muncul dan mengganggu kebersihan gigi sehingga bisa menyebabkan gigi kotor, rusak dan napas menjadi bau.

Baca Juga: Satgas Penanganan Covid-19 Himbau Masyarakat Turut Bersinergi Cegah Lonjakan Kasus Pada Akhir Tahun 2021

Munculnya karang gigi biasanya disebabkan oleh makanan atau minuman yang mengandung Karbohidrat, seperti : gula, susu, kismis, kue-kue manis, permen serta minuman ringan.

Kabar baiknya adalah, karang gigi bisa dihilangkan dengan bahan bahan alami yang mudah kita dapati dan cara yang gampang untuk kita lakukan. Yuk kita simak lebih lanjut...

  1. Minyak Kelapa

Anti infalamasi dan Anti Oksidan adalah dua khasiat dari minyak kelapa untuk gigi. Lakukan dengan cara berkumur dengan minyak kelapa sekitar 20 menit dengan takaran 1 sendok makan saja.

 Baca Juga: Pemerintah Dukung Pelaku UMKM Kelapa Untuk Siap Bersaing dan Ekspor Kelapa ke Luar Negeri

  1. Cuka Putih

Cuka putih mengandung anti bakteri dan asam asetat. Kedua zat ini dipercaya bisa membantu proses demineralisasi permukaan gigi. Plak atau karang gigi akan rontok oleh proses demineralisasi ini.

Caranya: siapkan setengah gelas air hangat, masukkan 2 sendok teh cuka putih dan setengah sendok teh garam. Larutkan dan gunakan untuk berkumur sebanyak 2 kali sehari.

  1. Makan buah buahan yang mengandung serat tinggi seperti : apel, melon dan strawberry.

Satu hal yang sangat disarankan untuk dilakukan agara terhindar dari karang gigi adalah menghentikan kebiasaan ngemil di malam hari, terutama cemilan-cemilan yang manis. Karena untuk membersihkan sisa-sisa makanan manis ini sangatlah sulit.

Baca Juga: Gubernur Jawa Tengah Lakukan Kunjungan dan Beri KIS Pada Warga Desa Klopoduwur di Hari Pahlawan

Dalam 20 menit sesudah ngemil, sisa manis yang ada dalam mulut akan berubah menjadi asam. Asam ini dibentuk oleh bakteri- bakteri yang ada dalam mulut.  Asam inilah yang akan menggerus gigi secara perlahan. Biasanya asam bisa dinetralisir oleh ludah yang ada dalam mulut kita, namun karena terlalu sering memakan makanan manis, maka kerja air liur menjadi menumpuk dan tidak maksimal. Sehingga hal inilah yang bisa memunculkan plak-plak pada gigi.

Jadi marilah kita mencoba untuk membersihkan gigi secara teratur dan mencoba mengurangi makan makanan yang manis.***

Editor: Inung R Sulistyo

Terkini

Terpopuler