Jangan Diabaikan, 9 Ciri Rumah Sehat Agar Menjadi Hunian Kualitas bagi Keluarga

26 Mei 2022, 13:34 WIB
Ilustrasi rumah sehat untuk keluarga /Pixabay/shadowfirearts/

BERITASOLORAYA.com – Adanya rumah sehat mungkin menjadi impian sebagian besar orang untuk memilikinya dan dijadikan tempat tinggal bersama keluarga tercinta.

Selain itu, memiliki rumah sehat juga memberikan dampak positif bagi orang yang bertempat tinggal di dalamnya.

Maka perlu untuk mengetahui ciri rumah sehat, supaya dapat menjadi acuan untuk membuat tempat tinggal menjadi lebih baik untuk ditinggali bersama keluarga.

Ada beberapa ciri rumah sehat yang mungkin perlu kamu ketahui, berikut ini adalah penjelasannya untukmu.

Baca Juga: Fakta Lulus Passing Grade Diberikan Formasi di PPPK Tahap 3 Tahun 2022? Berikut Hasil Audiensi Guru Honorer

  1.       Ventilasi yang baik

Ciri rumah sehat yang pertama adalah disertai dengan ventilasi yang baik, sebab dengan ventilasi yang baik ini akan ada pula pertukaran udara yang baik di rumah.

Jika di dalam rumah terdapat pasokan udara yang bersih juga segar, maka itu bisa membantu dalam meningkatkan kesehatan serta mencegah masalah gangguan pernapasan.

  1.       Kering dan tidak lembab

Selanjutnya ciri rumah sehat adalah kering dan tidak lembab. Namun sebaiknya juga tidak terlalu kering, kamu bisa memasang humidifier dengan tujuan menjaga tingkat kelembaban sekitar 30% hingga 50%.

Sedangkan lembab itu sendiri bisa mendukung adanya tungau, kecoa, tikus, jamur, serta alergi lain yang bisa menjadi pemicu alergi maupun asma.

Baca Juga: Cara Update Data BKN di Info GTK Usai Penerimaan SK PPPK Tahap 1 dan 2 pada Dapodik

  1.       Bersih dari debu dan kotoran

Bukan hanya bersih dari sampah saja, tetapi juga bersih dari debu dan kotoran. Dengan rumah bersih, maka akan menjadi lingkungan tempat tinggal yang sehat.

  1.       Bebas hama

Munculnya tikus, kecoa, atau rayap sebagai hama yang dapat menyerang rumah kamu bisa meningkatkan risiko gangguan kesehatan dan mengganggu kenyaman.

Maka jangan lupa untuk membersihkan rumah setiap hari serta belajar cara yang bisa dilakukan untuk pengendalian hama.

Baca Juga: Cara Daftar OSN SMP tahun 2022, Lengkap dengan Persyaratan Peserta

  1.       Memiliki air bersih

Selanjutnya ciri dari rumah sehat adalah memiliki air bersih, sebab seperti yang telah diketahui bahwa air itu adalah sumber kehidupan.

Maka dengan adanya air bersih menjadi penting untuk kelangsungan hidup juga kesehatan orang yang tinggal di rumah tersebut.

  1.       Memiliki tempat pembuangan yang ideal

Selanjutnya ciri rumah yang sehat adalah memiliki tempat pembuangan yang ideal. Ada toilet bersih dan tempat pembuangan akhir yang ideal.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Semarang Terfavorit, Cocok untuk Refreshing dan Liburan Bersama Keluarga atau Teman

  1.       Suhu yang stabil

Suhu yang stabil juga menjadi salah satu ciri rumah yang sehat. Dengan suhu rumah yang terlalu panas atau dingin dalam waktu lama bisa memunculkan risiko gangguan kesehatan.

  1.       Bebas dari kontaminasi zat berbahaya

Ciri rumah sehat selanjutnya adalah terbebas dari kontaminasi zat berbahaya. Sebab rumah ini juga tidak lepas dari risiko kontaminasi zat berbahaya yang dapat meningkatkan risiko dari keracunan, alergi, hingga gangguan kesehatan lain.

  1.       Aman

Selanjutnya dari segi keamanan rumah juga jangan sampai dilupakan sebagai ciri rumah sehat selanjutnya.

Sangat perlu diperhatikan keamanan dari rumah sebagai upaya pencegahan dari kemungkinan buruk, seperti cedera, luka bakar, jatuh, keracunan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kota Surakarta Hari Ini, 26 Mei 2022: Diprediksi Pagi Siang Berawan Sore Hujan

Terlebih jika dirumah ada anak kecil atau lansia maka ini harus diperhatikan keamanannya agar tidak terjadi hal buruk yang berujung penyesalan.

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman sehatQ, itulah penjelasans erta beberapa ciri rumah sehat yang perlu kamu ketahui.

Semoga bisa bermanfaat dan menjadi referensi untuk kamu menjaga rumah sebagai tempat hunian yang sehat bagi keluarga tercinta.***

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: SehatQ

Tags

Terkini

Terpopuler