5 Tempat Wisata di Jakarta yang Murah Meriah dengan Nuansa Sejarah

14 Februari 2023, 18:13 WIB
Rekomendasi tempat wisata murah meriah di Jakarta dan sarat akan sejarah /Foto: Berita Solo Raya/Sandi Novan Wijaya/

BERITASOLORAYA.com - Jakarta menyimpan beragam tempat wisata, seperti kuliner, wisata alam, maupun edukasi sejarah. Beberapa tempat wisata di Jakarta tergolong murah meriah, bahkan gratis.

Meskipun murah dan gratis, pemandangan dan fasilitas yang ditawarkan tempat wisata Jakarta cukup lengkap dan menyenangkan. Sehingga, tempat-tempat wisata Jakarta ini pun cocok menjadi destinasi santai dan singkat untuk Anda dan keluarga.

Bagi Anda yang tinggal di sekitaran Jakarta, sejumlah tempat wisata sejarah ini juga dapat menjadi pelepas penat.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari laman JakGo dan Museum Indonesia, berikut adalah rekomendasi tempat wisata di Jakarta yang sarat akan makna sejarah:

Baca Juga: Maaf, Tenaga Honorer K2 Sulit Diangkat Jadi ASN 2023, Ketua BKPSDM Sebut karena 2 Hal Ini...

1. Tugu Proklamasi

Monumen Tokoh Proklamator atau Tugu Proklamasi. Tangkapan layar YouTube Monumen Nasional Official

Tempat wisata sejarah ini berlokasi di area Kompleks Taman Proklamasi, tepatnya di Jl. Proklamasi, Jakarta Pusat.

Menurut sejarahnya, tempat ini merupakan rumah tinggal Bapak Proklamator sekaligus Presiden pertama Republik Indonesia, yakni Ir. Soekarno, yang mana ketika itu beralamatkan di Jl. Pegangsaan Timur No. 56.

Di tempat ini, Bung Karno dan wakilnya, Bung Hatta, memproklamasikan kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.

Baca Juga: Ternyata Mudah, Inilah Kunci Rahasia Hidup Bahagia Menurut Cak Nun

Tugu ini diresmikan oleh Menteri Penerangan ketika itu, Budiardjo (periode 1968-1973), pada 7 Agustus 1972. Selain terdapat Tugu Proklamasi, objek penting lainnya juga berdiri di sini.

Pertama, Tugu Peringatan Satu Tahun Proklamasi yang dibangun pada 1946 untuk memperingati ulang tahun pertama Republik Indonesia. Kedua, Monumen Proklamator Soekarno-Hatta dengan 4,3 meter dan berbahan perunggu.

2. Kota Tua Jakarta

Kota Tua Jakarta

Kota Tua Jakarta (Batavia) berlokasi di wilayah administrasi antara kota Jakarta Barat dan Jakarta Utara.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Jurusan Kuliah dengan Peluang Karir Luas di Era Digital Menurut WEF, Calon Mahasiswa Wajib Tahu!

Di atas lahan dengan luas 1,3 kilometer persegi inilah pemerintah Belanda kala itu membangun benteng, kanal, gedung pemerintahan, dan perkantoran.

3. Gedung Kesenian Jakarta

Gedung Kesenian Jakarta

Gedung Kesenian Jakarta (GKJ) juga termasuk peninggalan Pemerintah Belanda yang dibangun pada 1821. Gedung yang bergaya neo-renaissance ini beralamatkan di Jalan Gedung Kesenian 1, Jakarta Pusat.

GKJ dulunya disebut dengan Theater Schouwburg Weltevreden atau Gedung Komedi. Di dalam gedung ini pula para seniman Nusantara saat itu saling unjuk kreasi seninya, seperti musik, teater, sastra, dan film.

Baca Juga: Gradasi Selesaikan Program Peningkatan Kompetensi Literasi Digital untuk Guru di Empat Kecamatan Aceh

4. Sunda Kelapa

Pelabuhan Sunda Kelapa

Sunda Kelapa adalah pelabuhan yang mulai dioperasikan sejak abad ke-12. Saat itu, Pelabuhan Sunda Kelapa merupakan pelabuhan kapal-kapal tradisional antarpulau.

Lokasi tepatnya tempat wisata sejarah ini adalah di jalan Matrim Raya, RT 11/RW 8, Jakarta Utara.

5. Monumen Pancasila Sakti

Patung Monumen Pancasila Sakti

Atas prakarsa Presiden ke-2 RI, Soeharto, Monumen Pancasila Sakti ini lantas didirikan di atas lahan seluas 14,6 hektar.

Tujuan utama dibangunnya monumen ini ialah untuk mengenang perjuangan para Pahlawan Revolusi dalam mempertahankan ideologi negara Republik Indonesia, Pancasila, dari ancaman ideologi dan gerakan komunis kala itu.

Baca Juga: Ferdy Sambo Sudah Dijatuhkan Vonisnya, Lalu Bagaimana dengan Putri Candrawathi dan Kuat Ma’ruf? Lebih dari JPU

Tempat wisata Jakarta Timur ini berdekatan dengan markas besar Tentara Nasional Indonesia, Cilangkap, tepatnya di sebelah selatannya. Sedangkan, di sebelah utaranya ada Lapangan Udara Halim Perdanakusuma.

Sementara itu, di sebelah timurnya adalah Pasar Pondok Gede, dan Taman Mini Indonesia Indah di sebelah baratnya.

Sebelum menjadi sebuah museum seperti sekarang, tempat ini merupakan tanah atau kebun kosong yang dijadikan sebagai pusat pelatihan oleh Partai Komunis Indonesia.

Baca Juga: Ingin Mendapat Syafaat Nabi Muhammad? Inilah Doa Setelah Adzan Lengkap dengan Arab Latin

Itulah 5 tempat wisata di Jakarta yang dapat Anda kunjungi, sekaligus menyelami peristiwa sejarah milik ibu pertiwi.***

 

Editor: Syifa Alfi Wahyudi

Tags

Terkini

Terpopuler