5 Tempat Wisata Kuliner di Kudus, Nomor 4 Mirip Rawon

5 Juli 2023, 10:47 WIB
Ilustrasi wisata kuliner di Kudus / Prince / Pexels /

 

BERITASOLORAYA.com - Tempat wisata kuliner di Kudus menawarkan berbagai rasa yang dapat dicoba, terutama bagi Anda pecinta kulineran. 

Pasalnya, tidak hanya tempat wisata yang menarik, di Kudus juga menawarkan berbagai tempat wisata kuliner yang legendaris dan populer untuk dicoba. 

Jadi bagi Anda pecinta kuliner, dapat mengajak teman, sanak saudara maupun keluarga untuk mencicipi berbagai makanan ke tempat wisata kuliner di Kudus. 

Baca Juga: ALHAMDULILLAH! KJP Plus Tahap 1 Bulan Juli 2023 Cair, Cek Jumlah Penerima dan Besaran Dananya di Sini!

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari laman resmi isitjawatengah.jatengprov.go.id, berikut ini disajikan lima rekomendasi tempat wisata kuliner di Kudus untuk dicoba. 

1. Garang Asem

Garang asem Instagram @bumbupekalongan.id

Rekomendasi kuliner pertama adalah Garang Asem, yang merupakan salah satu makanan khas kota Kudus. Selain Kudus, Garang Asem menjadi makanan tradisional daerah sekitarnya di wilayah Pantai Utara Jawa Tengah, seperti Demak, Semarang, Pekalongan dan Pati. 

Jika ke Kudus jangan lupa mampir ke warung Garang Asem Sari Rasa yang tempat lokasinya berada di Jl. Agil Kusumadya, Kudus.

Garang Asem merupakan olahan makanan yang bahan dasarnya dari santan ditambah dengan ayam dibungkus dengan daun pisang. 

Baca Juga: Rania Maheswari dan Gusti Bhre Ada Hubungan Apa? Cukup Dekat, Ternyata ini Ikatan antara Keduanya…

2. Pecel Pakis Colo

Pecel Pakis Colo / Twitter/@VisitJawaTengah

Tidak hanya Garang Asem, Pecel Pakis Colo juga termasuk salah satu makanan khas Kudus. Bahkan, makanan ini hanya dapat Anda temukan di Desa Colo, Kecamatan Dawe.

Bahan dasar utama makanan ini adalah perpaduan dari kuah kacang, sayur pakis, tauge dan lauk lainnya seperti halnya telur ceplok. 

Jika ke Kudus Anda dapat mencoba mencicipi Pecel Pakis Colo di daerah sekitar lereng Gunung Muria yang sayang jika dilewatkan. 

Baca Juga: WADUH, Gaji PNS Ternyata Bukan Naik di Bulan Agustus 2023, tapi…

3. Sate Kerbau Kudus 

Ilustrasi Sate Kerbau Kudus / Instagram/@nitip.solo

Di Kudus jarang sekali, olahan makanan dengan daging sapi. Biasanya Anda sering menemukan olahan makanan dengan daging kerbau, seperti halnya sate kerbau. 

Sate Kerbau menjadi salah satu kulineran wajib yang harus dicoba saat berkunjung di Kota Kudus, beberapa tempat rekomendasi untuk membeli sate kerbau adalah:

- Sate Kerbau Pak Kusrin 57, tempat lokasinya berada di Jalan Johar, Wergu Wetan di Kota Kudus.

- Sate Kerbau Pak Min Jastro, tempat lokasinya berada di Jalan Kyai H. Agus Salim, Getas, Wergu Wetan di Kota Kudus.

Baca Juga: BERSIAP! PNS Ikut CAT Potensi Selama 2 Hari di Bulan Juli 2023. Ada 444 yang Disebutkan, Cek Namamu Di sini...

4. Nasi Pindang Kudus 

Nasi Pindang Kudus. Instagram./@tumasmangan

Makanan khas lainnya yang perlu dicicipi adalah nasi pindang yang penampilannya mirip dengan rawon. Bedanya adalah kuahnya berwarna sedikit kecoklatan dengan rasa yang manis. 

Meskipun namanya nasi pindang, akan tetapi bahan dasarnya adalah daging Kerbau dengan penyajian khas berupa daun pisang sebagai piring. 

Nasi pindang dapat dinikmati dengan berbagai lauk lainnya, seperti otak goreng, telur puyuh, patu goreng, perkedel kentang, tahu/tempe goreng, hati ampela, usus goreng dan berbagai macam lauk lainnya. 

Anda dapat mencobanya di Nasi Pindang Kerbau & Soto Kerbau Sidodadi, tempat lokasinya di Wergu Kulon, Kec. Kota Kudus, Kabupaten Kudus. 

Baca Juga: YES! Kemdikbud Berikan Tunjangan di bulan Juli 2023 Sebesar 3x Lipat Gaji Pokok, Khusus Kriteria Guru Ini…

5. Lentog Tanjung

Lentog Tanjung Instagram/@oeoengunawan2

Rekomendasi makanan kelima adalah Lentog Tanjung yang merupakan olahan seperti kue beras dipadukan opor, sayur nangka, tahu dan ditambah sambal terasi dengan penyajian di atas daun pisang. 

Anda dapat mencoba Lentog Tanjung di pusat Lentog Tanjung, tempat lokasinya berada di Jalan Kudus-Purwodadi, Tanjung Karang, Klentengan, Jetis Kapuan, Kecamatan Jati, di Kota Kudus.***

Editor: Anbari Ghaliya

Tags

Terkini

Terpopuler