Ramadhan 2021, IDI: Tak Perlu Cuci Sarung, Mukena, dan Sajadah Tiap Hari

- 22 April 2021, 13:20 WIB
Ilustrasi. dr Eka Ginanjar dari IDI menyatakan kita tidak perlu mencuci sarung, mukena, dan sajadah tiap hari di bulan Ramadhan 2021.
Ilustrasi. dr Eka Ginanjar dari IDI menyatakan kita tidak perlu mencuci sarung, mukena, dan sajadah tiap hari di bulan Ramadhan 2021. /Freepik/h9images

Menurut dr Eka, di antara protokol kesehatan yang wajib diterapkan adalah menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan secara rutin.

Saat akan salat di masjid, pastikan kita telah mengikuti arahan dari pemerintah terkait ketentuan pelaksanaan tarawih di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga: Turut Berdayakan Perempuan Indonesia, Kominfo Ajak Ambil Bagian dalam Program Keterampilan Digital

Hal yang tidak boleh dilupakan terkait ketentuan tersebut adalah mencari masjid yang memiliki sirkulasi udara yang baik.

"Selama sirkulasi dalam masjid dirasakan baik, maka tidak masalah shalat di dalam masjid,” tutur dr. Eka.

“Prinsip VDJ (Ventilasi, Durasi dan Jarak) harus diperhatikan," tuturnya melanjutkan.
Ramadhan 2021 adalah bulan puasa kedua kalinya yang dilewati pandemi Covid-19 setelah Ramadhan 2020 lalu.

Baca Juga: Daftar Nama 53 Kru dalam Kapal Selam KRI Nanggala-402 yang Dikabarkan Hilang

Untuk tahun ini, pemerintah telah membolehkan dengan syarat sebagian masjid dan musala untuk menjalankan ibadah Ramadhan 2021.

Syarat tersebut adalah mematuhi panduan ibadah Ramadhan dan idulfitri di wilayah di luar zona merah dan oranye penularan Covid-19.***

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x