Deretan Gunung Dengan Biaya Pendakian Fantastis

- 2 November 2021, 11:56 WIB
Gunung Rinjani
Gunung Rinjani /Pixabay / arhnue

BERITASOLORAYA.com-Bagi sebagian orang aktivitas mendaki adalah hobi yang menyenangkan. Bisa sampai di puncak merupakan kepuasan tersendiri bagi seorang pendaki. Meski begitu, aktivitas ini juga bukan tanpa risiko. Sehingga, aktivitas pendakian butuh persiapan fisik, mental, ilmu pendakian, peralatan dan perlengkapan, serta biaya.

Berbicara tentang biaya, setiap gunung di Indonesia memiliki biaya pendakian yang bermacam-macam. Di lansir Tim BERITASOLORAYA.com dari Portal Jember, berikut deretan gunung di Indonesia dengan biaya pendakian paling mahal:

Baca Juga: Beri Dukungan Psikososial Untuk Anak-anak Terdampak Covid-19 Polda Jateng Gelar Webinar dan Bakti Sosial

  1. Gunung Carstensz Pyramid

Gunung yang terletak di Papua ini lebih populer dengan sebutan Puncak Jaya di kalangan pendaki. Gunung dengan ketinggian 4.884 mdpl ini menyuguhkan hamparan salju, tebing batu, dan danau yang indah bagi pendaki. Harga untuk melakukan pendakian di gunung ini sebesar Rp. 50 juta rupiah.

  1. Gunung Binaiya

Gunung tertinggi di Kepulauan Maluku ini memiliki medan yang cukup menantang dengan ketinggian 3.027 mdpl. Harga yang harus dibayar untuk melakukan pendakian di gunung ini sebesar Rp. 5 juta rupiah.

Baca Juga: Berikut Daftar Tempat Wisata di Kota Bandung

  1. Bukit Raya Kalimantan

Kalimantan yang terkenal dengan belantaranya membuat pendaki wajib mempersiapkan fisik yang kuat untuk menaklukkan gunung ini. selain itu, di Bukit Raya Kalimantan juga tersedia jasa tur dan pemandu bagi pendaki. Harga yang ditetapkan untuk melakukan pendakian di gunung ini sebesar Rp. 6 juta. Sudah termasuk jasa transportasi dan perlatan mendaki.

  1. Gunung Rinjani

Gunung yang berada di Nusa Tenggara Barat ini merupakan primadona di kalangan pendaki. Gunung dengan ketinggian 3.726 mdpl ini menjadi salah satu dari tujuh puncak Indonesia. Biaya yang diperlukan untuk menaklukkan gunung ini adalah sekitar Rp. 3 juta dengan lama pendakian sekitar 5 hari.***

Editor: Siti Charirotun Nadhifah

Sumber: Biaya pendakian gunung paling mahal di Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah