Jangan Konsumsi Terlalu Banyak! 4 Makanan ini Sebabkan Buang Air Kecil Bau, Nomor 2 dan 3 Paling Sering..

- 24 Juli 2023, 12:31 WIB
Urin atau buang air kecil bau/
Urin atau buang air kecil bau/ /freepik

BERITASOLORAYA.com - Pernahkah kamu mengalami saat buang air kecil baunya tidak sedap? Jika kamu salah satunya, segera cek penyebab  buang air kecil bau.
 
Buang air kecil adalah salah satu proses pembuangan racun dalam tubuh dalam bentuk cairan. Buang air kecil ini akan terjadi beberapa kali setiap harinya.
 
Namun, saat buang air kecil muncul bau tidak sedap membuat orang merasa khawatir. Tunggu dulu, kamu tidak perlu mengkhawatirkannya. Berikut penjelasan kenapa buang air kecil kamu bau dan bagaimana mengatasinya.
 
Buang air kecil bau bukanlah sesuatu penyakit membahayakan. Selain itu bau yang dikeluarkan dari buang air kecil ini juga sifatnya tidak lama, hanya sementara saja. Tapi jangan dianggap sepele begitu saja karena terlalu lama bisa sebabkan infeksi.
 
 
Perlu kamu ketahui penyebab buang air kecil bau karena 4 makanan yang kamu konsumsi setiap hari terlalu berlebihan. 4 makanan tersebut adalah kopi, bawang putih, bawang merah, dan rempah-rempah.
 
Kenapa bisa 4 makanan ini menyebabkan buang air kecil bau? Berikut BeritaSoloRaya.com merangkumnya dari situs TOI. 

1. Kopi

 
Kopi penyebab buang air kecil bau/
Kopi penyebab buang air kecil bau/ freepik
 
Sering konsumsi kopi menyebabkan buang air kecil bau. Kopi memiliki senyawa yang membuat urin berbau lebih kuat dan menimbulkan bau tidak sedap.
 
Tidak hanya itu, kafein pada kopi bersifat diuretik. Jika dikonsumsi secara berlebihan, inilah alasan utama yang menyebabkan produksi urin lebih banyak dan mengalami dehidrasi, lalu buang air kecil jadi bau.
 

2. Bawang Putih

 
bawang putih penyebab buang air kecil bau/
bawang putih penyebab buang air kecil bau/ freepik
 
Bawang putih merupakan bahan dapur yang wajib setiap hari digunakan untuk mengolah makanan.
 
Membuat suatu makanan menggunakan bawang putih tentu rasanya sangat enak. Tapi bawang putih salah satu makanan yang menyebabkan buang air kecil bau, lho. 
 
Alasan bawang putih Bawang putih menyebabkan urin atau buang air kecil bau karena memiliki bahan kimia yang mengandung belerang.

3. Bawang Merah

 
Bawang merah penyebab buang air kecil bau/
Bawang merah penyebab buang air kecil bau/ freepik
 
Sama dengan bawang putih, bawang merah juga memiliki bahan kimia yang mengandung belerang lalu terurai dan menyebabkan mencemari urin. Bau yang dikeluarkan saat buang air kecil seperti sayur kubis busuk atau telur busuk.

4. Rempah-Rempah

 
Rempah-rempah penyebab buang air kecil bau/
Rempah-rempah penyebab buang air kecil bau/ freepik
 
Rempah-rempah yang bisa menyebabkan urin atau buang air kecil bau adalah jintan, kunyit, dan ketumbar.
 
Alasan adalah ketiga rempah ini memberi aroma yang kuat dalam tubuh, kemudian setelah dicerna akan dikeluarkan melalui cairan yaitu urin.
 
Demikianlah 4 makanan yang bisa sebabkan buang air kecil bau tidak sedap. Meskipun 4 makanan ini juga memiliki segudang manfaat, tetap saja perhatikan takaran atau porsi yang digunakan.
 
Apalagi bau tidak sedap pada urin terus menerus yang menyebabkan rasa nyeri, buang air kecil lebih banyak dari biasanya atau terlihat keruh, artinya kemungkinan kamu mengalami infeksi saluran kemih.***

Editor: Fadila Annisak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x