Pendaftaran CPNS 2021 Dibuka Akhir Mei, Yuk Pahami Kisi-kisi Materi SKD Agar Lolos

26 Mei 2021, 12:30 WIB
Ilustrasi. Pendaftaran CPNS 2021 Dibuka Akhir Mei, Yuk Pahami Kisi-kisi Materi SKD Agar Lolos. /Pixabay/lukasbien/

PR SOLORAYA - Simak yuk kisi-kisi materi SKD CPNS 2021 agar bisa lolos seleksi tahun ini.

Pendaftaran CPNS 2021 akan dibuka pada akhir Mei nanti.

Oleh sebab itulah, kamu perlu memahami kisi-kisi materi SKD agar memiliki bayangan soal seleksi CPNS 2021 nanti.

Baca Juga: 1.078 Narapidana Buddha Dapat Remisi Waisak, Negara Hemat Anggaran Rp633 Juta

Dengan memahami materi SKD, maka kemungkina kamu lolos seleksi CPNS 2021 akan semakin terbuka lebar.

Sederet materi Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), materi Tes Intelegensi Umum (TIU), dan materi Karakteristik Pribadi (TKP) akan kamu hadapi saat dinyatakan lolos pemberkasan seleksi CPNS 2021.

Sebagaimana diberitakan Pikiranrakyat-Depok.com dalam artikel berjudul Kisi-Kisi Soal Tes CPNS 2021: Ini Materi SKD yang Harus Dipahami Agar Lolos Seleksi Untuk mudahnya, berikut kisi-kisi dan tips masing-masing golongan soal seleksi CPNS 2021:

Baca Juga: 2 Pekan usai Lebaran 2021, Akademisi Ungkap 6 Pemicu yang Bisa Ledakkan Kasus Covid-19

1. Soal TKP

Seperti namanya, hasil Anda dalam mengerjakan soal ini akan mencerminkan karakteristik pribadi Anda. Tips dalam menjawab soal TKP adalah menjawab dengan jujur dan apa adanya sesuai kenyataan. Sebab pemerintah hanya akan menerima ASN yang jujur, profesional serta berintegrasi.

2. Soal TKW

Tipe soal ini akan menguji pengetahuan Anda mengenai peraturan yang berlaku secara resmi di Indonesia. Peraturan ini mencakup Undang-Undang, cara hidup berbangsa dan bernegara, pengetahuan pancasila, termasuk sejarah terkait dibentuknya peraturan tersebut.

Baca Juga: Sebut Lesti Kejora dan Rizky Billar Datangi Notaris Bikin Perjanjian, Denny Darko: Sesuatu Terjadi

3. Soal TIU

Soal-soal TIU berhubungan dengan kemampuan menghitung atau aritmatika serta kemampuan bahasa Anda. Untuk dapat melewati tahap ini dengan mudah, Anda dapat benyak berlatih mengenai pola-pola berhitung serta pembendaharaan kata.

Perlu diketahui, sistem seleksi CPNS memang menggunakan sistem gugur. SKD digelar menggunakan metode Computer Assisted Test (CAT). Biasanya lokasi tes SKD berbeda-beda tergantung formasi dan instansi yang dipilih. Tips agar lolos seleksi ini, pastikan peserta menguasai semua jenis soal yang diberikan baik TWK, TIU, dan TKP.***(Sabrina Mulia R/Pikiran Rakyat Depok)

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Pikiran Rakyat Depok

Tags

Terkini

Terpopuler