Viral Remaja Mendaki ke Pasar Bubrah Gunung Merapi, TNGM Beri Klarifikasi

10 Juni 2021, 19:26 WIB
Viral Remaja Mendaki ke Pasar Bubrah Gunung Merapi, TNGM Beri Klarifikasi. /Instagram/@btn_gn_merapi

PR SOLORAYA - Dunia media sosial tengah dihebohkan dengan beredarnya video mengenai sekelompok remaja yang mendaki ke Pasar Bubrah.

Video yang diunggah di Instagram @merapi_undercover pada Rabu, 9 Juni 2021 yang memperlihatkan remaja mendaki ke Pasar Bubrah langsung menjadi buah bibir publik.

Menyikapi viralnya video sekelompok remaja mendaki ke Pasar Bubrah, TNGM Gunung Merapi langsung memberikan klarifikasinya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok 11 Juni 2021, Gemini Akan Berhadapan dengan Hal-hal Aneh

''Pengumuman

Menyikapi beberapa postingan di Facebook, Instagram dan Twitter yang menimbulkan sedikit kegaduhan, dihebohkan bahwa ada sekelompok remaja naik ke Pasar Bubrah, maka dengan ini kami mengklarifikasi beberapa hal sebagai berikut:,'' tulis Instagram @btn_gn_merapi.

Klarifikasi pertama, pihak TNGM Gunung Merapi mengatakan jika lokasi yang terlihat dalam video bukanlah di Pasar Bubrah.

''1. Dilihat dari video yang ditampilkan, itu berada di HM 6 (+/- 600 m dari New Selo), bukan di Pasar Bubrah atau Puncak Merapi, seperti disebutkan di postingan tersebut. Sedangkan batas kawasan konservasi Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) berada di HM 9,'' ungkapnya.

Baca Juga: Ramalan Shio Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing, dan Babi Besok, 11 Juni 2021: Coba untuk Lebih Bersabar

Klarifikasi yang kedua, pihak TNGM mengungkapkan jika berdasarkan vegetasi, titik tersebut bukanlah di Pasar Bubrah.

''2. Titik tersebut masih berada di perkebunan masyarakat, belum masuk ke kawasan konservasi TNGM. Hal ini berbeda vegetasinya dengan Pasar Bubrah itu sendiri.,'' terangnya.

Klarifikasi yang ketiga ialah TNGM mengatakan jika sekelompok remaja itu mengunjungi New Selo yang sudah dibuka oleh pemerintah.

Baca Juga: Update Virus Corona Indonesia 10 Juni 2021, Kasus Positif Covid-19 'Jebol', Ada Tambahan 8.892 Jiwa

''3. Sekelompok remaja tersebut terlihat sebagai pengunjung New Selo (yang akhir-akhir ini sudah dibuka oleh Dinas Pariwisata Boyolali, bukan oleh TNGM), yang berjalan-jalan di sekitar New Selo,'' tulisnya.

Lebih lanjut, TNGM mengungkapkan jika pihak BTNGM dan masyarakat tetap melaksanakan upaya penjagaan pendakian Gunung Merapi.

''4. Upaya penjagaan pendakian Gunung Merapi tetap dilaksanakan oleh BTNGM dan masyarakat (basecamp Barameru),'' jelasnya.

Baca Juga: Euro 2020: Ini Deretan 5 Pemain yang Bisa Menjadi Pemain Pengganti

Di akhir klarifikasinya, TNGM menjelaskan jika dalam video tersebut memperlihatkan plang penunjuk Pasar Bubrah yang berarti menuju.

''5. Dari video terlampir, TS hanya menyampaikan bahwa dia tidak bisa naik. Bukan dia sampai di puncak. Di video tertera plang Pasar Bubrah dengan tanda penunjuk arah, itu artinya "menuju" bukan di Pasar Bubrah itu sendiri,'' jelasnya.***

 

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Instagram @btn_gn_merapi

Tags

Terkini

Terpopuler