Tiket KA Jarak Jauh H-8 Lebaran 2023 Sudah Bisa Dipesan, Cepat Beli Sebelum Kehabisan!

28 Februari 2023, 09:54 WIB
Tiket KA atau kereta api jarak jauh hari ini bisa dipesan untuk keberangkatan H-8 Lebaran 2023 /Foto: KAI Daop I Jakarta/

BERITASOLORAYA.com - Perhatian, tiket KA Indonesia untuk perjalanan jarak jauh masa Lebaran 2023 sudah bisa dipesan melalui KAI Acess atau platform pembelian tiket kereta yang lain.

Pembelian tiket KA jarak jauh untuk masa Lebaran 2023 dengan pemesanan H-45 sebelum keberangkatan telah dibuka mulai pada tanggal 26 Februari 2023.

Himbauan tiket KA untuk masa Lebaran 2023 telah disampaikan secara resmi oleh pihak KAI beberapa waktu lalu bahwa pembukaan pemesanan H-45 sudah bisa dilakukan.

Berkaitan dengan masa Lebaran 2023, pemesanan tiket KA jarak jauh ini telah diantisipasi untuk masyarakat yang ingin mudik setelah tahun-tahun sebelumnya terkena dampak pandemi.

Baca Juga: PERHATIAN, Guru dan Kepsek Diundang Kemdikbud ke Agenda Penting Ini, Cek Link Pendaftaran di Sini...

Sesuai yang dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman resmi Kementerian PANRB, tiket mudik dengan pemesanan H-45 dibuka pada 26 Februari 2023 dan dapat dipesan untuk keberangkatan 12 April 2023 yang berarti H-10 lebaran.

Sementara pada hari ini, 28 Februari 2023 yang berarti dapat melakukan pemesanan keberangkatan KA jarak jauh untuk tanggal 14 April 2023 atau H-8 Lebaran.

Antisipasi perpanjangan pemesanan tiket untuk H-45 keberangkatan dilakukan khusus pada masa menjelang Lebaran, sedangkan pada waktu normal KA jarak jauh hanya bisa dipesan H-30 keberangkatan.

Baca Juga: Selamat, Hasil Kelulusan Seleksi ASN PPPK 2022 di Instansi Ini Sudah Dirilis! Cek Namamu di Sini

Masyarakat yang ingin merencanakan mudik Lebaran 2023 dapat segera menetapkan tanggal pemesanan KA jarak jauh melalui aplikasi KAI Access.

Selain itu, pemesanan juga dapat melalui web resmi kai.id ataupun seluruh platform penjualan tiket KAI resmi yang lain.

Penyampaian secara resmi diberikan oleh Kahumas Daop 1 Jakarta bernama Eva Chairunisa yang menyampaikan penjelasan pemesanan tiket KA jarak jauh sebagai berikut.

"Pelanggan sudah dapat membeli tiket KA keberangkatan awal dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen untuk jadwal berangkat 12 April 2023 atau H-10 Lebaran dan seterusnya," jelas Eva.

Baca Juga: Pep Guardiola Bilang Begini, Setelah Club Tetangga Rayakan Hajatan

Hal ini sehubungan dengan kebijakan pemesanan tiket pada masa Lebaran yakni H-45 dan telah dimulai pada 26 Februari 2023.

Kebijakan perpanjangan masa pemesanan menjadi H-45 ini diharapkan masyarakat bisa lebih leluasa untuk merencanakan perjalanan mudik Lebaran 2023.

Selain itu, keleluasaan perencanaan mudik Lebaran akan menjadikan momen mudik menjadi lebih tenang dan santai, pun tidak terburu akan sempitnya waktu pemesanan.

Baca Juga: Jokowi Desak MenpanRB Bereskan Honorer Jelang Penghapusan Tahun 2023, Azwar Anas Bocorkan Info Ini...

"Untuk lebih memudahkan proses transaksi masyarakat disarankan melakukan pembelian melalui aplikasi KAI Access," lanjut Eva.

Pihak KAI juga menambahkan untuk pelanggan yang akan membeli tiket KA jarak jauh masa Lebaran 2023 untuk lebih teliti dalam merencakan pemilihan tanggal beserta rute kereta.

Ketelitian dan perhatian besar sangat dibutuhkan untuk melakukan pemesanan sebelum transaksi berakhir karena jika terdapat kekeliruan, pelanggan bisa terancam gagal mudik.

Maka dari itu, pelanggan harus memperhatikan kembali syarat yang berlaku sebelum melakukan transaksi pembelian tiket KA jarak jauh.

Baca Juga: Mendesak, Semua Guru dan Kepala Sekolah Wajib Sudah siap, Tendik Segera Agendakan...

"Sampai dengan saat ini terdapat sekitar 30 ribu pengguna jasa KA Jarak Jauh per hari yang berangkat dari area Daop 1 Jakarta," tutur Eva lebih detail.

Hal ini menunjukkan bahwa pengguna besar dari seluruh penumpang KA di Jakarta saja bisa berebut untuk mendapatkan tiket, jadi pemesanan yang lebih jauh ini bisa menanggulangi pemesanan tiket dengan lebih santai.

Padahal, Eva mengungkap bahwa total rata-rata KA yang berangkat dari stasiun Gambir dan stasiun Pasar Senen berjumlah 60 KA per harinya.

Baca Juga: Perhatian! Tiket KAI Lebaran Sudah Mulai Diburu, Segera Tentukan Tanggal Mudikmu!

Namun, dikatakan jumlah banyaknya KA yang telah disebutkan masih akan mengalami perubahan seiring dengan masa Angkutan Lebaran yang biasanya terdapat tambahan.***

Editor: Syifa Alfi Wahyudi

Tags

Terkini

Terpopuler