Kembali Terulang, Oknum Polisi Diduga Memukul Seorang Wartawan saat Meliput Unjuk Rasa di Kendari

- 19 Maret 2021, 09:50 WIB
Ilustrasi wartawan. Seorang oknum polisi diduga melakukan pemukulan pada wartawan saat meliput aksi unjuk rasa di Kendari.
Ilustrasi wartawan. Seorang oknum polisi diduga melakukan pemukulan pada wartawan saat meliput aksi unjuk rasa di Kendari. /Pixabay/Engin_Akyurt

PR SOLORAYA - Pada Kamis, 18 Maret 2021 terjadi aksi unjuk rasa di Kantor Balai Latihan Kerja (BLK) Kendari, Sulawesi Tenggara.

Aksi unjuk rasa ini dilatarbelakangi oleh adanya tuntutan pembatalan hasil lelang pekerjaan bengkel.

Pada awalnya demonstrasi ini berlangsung secara damai, namun tiba-tiba massa terlibat adu mulut dengan beberapa anggota polisi.

Akhirnya pihak BLK keluar dan menemui para demonstran untuk melakukan diskusi.

Baca Juga: Muncul Varian Baru Virus Covid-19 di Prancis, Perdana Menteri: Epidemi Semakin Parah

Baca Juga: Lapor ke Polisi dan Gandeng Pengacara Kondang, Puteri Indonesia 2019 Mengaku Jadi Korban Malapraktik

Rudi, seorang wartawan dari Berita Kota Kendari (BKK) berniat untuk meliput diskusi antara demonstran dan pihak BLK.

Sebelum dipersilakan untuk meliput, ia dimintai kartu identitasnya sebagai jurnalis.

Setelah menunjukkan kartu identitas sebagai jurnalis, bukannya mendapat izin untuk melakukan liputan, ia malah mendapat pukulan dari beberapa oknum polisi. Ia juga mendapat umpatan dan kata-kata kasar.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah