Mulai Tegas, Filipina Kirim Pesawat Tempur di Atas Kapal China di Wilayah Laut China Selatan

- 28 Maret 2021, 14:27 WIB
Beberapa kapal dari China yang berada di perairan Filipina, yang dituding diawaki oleh milisi China, di Laut China Selatan.
Beberapa kapal dari China yang berada di perairan Filipina, yang dituding diawaki oleh milisi China, di Laut China Selatan. /Reuters/Satgas Nasional Laut Filipina Barat

PR SOLORAYA - Menteri Pertahanan Filipina Delfin Lorenzana mengatakan akan meningkatkan patroli kedaulatan di Laut China Selatan.

Filipina dilaporkan mengambil langkah bijak dengan mengirimkan sejumlah pesawat tempur di atas kapal China perairan yang disengketakan di Laut China Selatan.

Langkah ini dilakukan Filipina untuk menarik ratusan kapal-kapal milik China di perairan yang telah disengketakan.

"Aset udara dan laut kami siap untuk melindungi hak kedaulatan kami," ujar Lorenzana dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com dari laman Reuters.

Baca Juga: Peristiwa Ledakan di Gereja Katedral Makassar Menjadi Berita Internasional

Baca Juga: Hidayat Nur Wahid Ikut Mengutuk Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Makassar: Islam Mengharamkan Teror

Setiap harinya terdapat pesawat militer Filipina diterbangkan untuk memantau situasi di perairan Laut China Selatan.

Karena kapal-kapal milik China selalu berlabuh di Whitsun Reff, yang merupakan zona ekonomi ekslusif Manila sepanjang 200 mil.

Keprihatinan internasional didasari dengan kehadiran lebih dari 200 kapal China yang mengerumuni dan diyakini Manila diawaki oleh milisi maritim yang dapat mengancam.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x