Soal Oknum Polsek Kalasan yang Komentar Miring KRI Nanggala-402, Prajurit TNI AL: Bila Tak Berempati Diam

- 26 April 2021, 14:42 WIB
Soal Oknum Polsek Kalasan yang Komentar Miring KRI Nanggala-402, Prajurit TNI AL: Bila Tak Berempati Diam.
Soal Oknum Polsek Kalasan yang Komentar Miring KRI Nanggala-402, Prajurit TNI AL: Bila Tak Berempati Diam. /Instagram.com/@prabowo

PR SOLORAYA - Terkait salah satu oknum Polsek Kalasan yang memberikan komentar miring mengenai KRI Nanggala-402 di media sosial membuat kesabaran para prajurit TNI AL habis kesabaran.

Karena hal ini, prajurit TNI AL langsung mendatangi Polsek Kalasan Sleman untuk meminta klarifikasi dan pertanggungjawaban.

Aipda Fajar yang merupakan salah satu anggota Polsek Kalasan diketahui memberikan komentar yang kurang mengenakkan soal KRI Nanggala-402 yang tenggelam.

Baca Juga: Wisatawan Luar DIY Dilarang Berkunjung ke Jogja Selama Masa Larangan Mudik Lebaran 2021

Momen Prajurit TNI AL mendatangi Polsek Kalasan, Sleman tersebut terlihat dalam unggahan akun Instagram @Infokomando.

"Prajurit TNI AL mendatangi Polsek Kalasan Sleman untuk minta klarifikasi sekaligus pertanggungjawaban komentar miring di medsos terkait tenggelamnya KRI Nanggala yang diduga dilakukan oleh oknum Polsek Kalasan bernama Aipda Fajar Indriawan," ucap akun tersebut.

"Mohon maaf nih, kami sedang berduka atas gugurnya rekan2 kami. Bila tidak berempati tidak apa-apa, tapi alangkah baiknya diam," sambungnya menambahkan.

Baca Juga: Staf Khusus Presiden Jokowi: Jangan Pilih antara Keluarga atau Karier, Perempuan Bisa Jalani Keduanya

Sebagaimana diberitakan Mantra Sukabumi dalam artikel berjudul Prajurit TNI AL Datangi Polsek Kalasan Sleman Terkait Komentar Miring di Medsos Soal KRI Nanggala 402 Sebagaimana diketahui bahwa kabar duka atas tenggelamnya KRI Nanggala 402 telah disampaikan oleh Panglima TNI.

Selain itu Menhan Prabowo Subianto pada Instagramnya, juga sampaikan belasungkawa atas kejadian tersebut.

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un, Saya, Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan Republik Indonesia, menyampaikan rasa belasungkawa yang paling mendalam untuk tragedi yang menimpa Kapal Republik Indonesia Nanggala 402," kata Prabowo pada instagramnya, Minggu, 25 April 2021.

Baca Juga: Ketua BSSN: Kita Harus Tanggap dan Siap Hadapi Perang Siber sesuai Perintah Presiden Jokowi

"Seluruh prajurit yang telah gugur adalah putra putra terbaik bangsa. Saya yakin, seluruh pengabdian mereka tidak akan sia-sia," ucap Prabowo.

Prabowo Subianto juga berharap seluruh keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan. Ia juga menitipkan kedaulatan laut Indonesia kepada para awak KRI Nanggala 402 yang telah gugur.

Baca Juga: Cara Menandai Malam Lailatul Qadar pada Ramadhan 2021, Umat Muslim Tak Boleh Kelewatan

"Kepada seluruh keluarga yang ditinggalkan, semoga selalu diberikan kekuatan, negara ini berhutang budi terhadap rasa kehilangan yang kalian rasakan ini," ucapnya.

"KRI Nanggala 402, kami titipkan kedaulatan laut Indonesia kepada kalian, selamat jalan, selamat berlayar menuju keabadian," sambung Prabowo menambahkan.***(Sahrul Sidiq/Mantra Sukabumi)

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah