Innalillahi Wainnailaihi Roji’un, Jubir Presiden Jokowi Fadjroel Rachman Sampaikan Kabar Duka

- 11 Juni 2021, 14:30 WIB
Jubir Presiden Jokowi Fadjroel Rachman menyampaikan kabar duka wafatnya Elisye W Ketaren, istri dari Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly.
Jubir Presiden Jokowi Fadjroel Rachman menyampaikan kabar duka wafatnya Elisye W Ketaren, istri dari Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. /Twitter.com/@FadjroelRachman

PR SOLORAYA – Juru Bicara Presiden Jokowi Fadjroel Rachman baru saja menyampaikan kabar melalui akun Twitter Twitter @fadjroeL.

Kabar duka yang disampaikan Juru Bicara Presiden Jokowi Fadjroel Rachman itu adalah tentang meninggalnya Elisye W Ketaren.

Kabar duka itu disampaikan Juru Bicara Presiden Jokowi Fadjroel Rachman pada hari ini yakni Jumat, 11 Juni 2021.

Baca Juga: Tewaskan 5 Pekerja, Penyebab Meledaknya Tangki Pabrik di Gresik Masih Diselidiki Polisi

Elisye W Ketaren merupakan istri dari Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. Ia dikabarkan tutup usia pada Kamis, 10 Juni 2021.

Elisye W Ketaren, meninggal dunia di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan, sekitar pukul 15.25 WIB. Mendiang meninggalkan empat anak dan enam cucu.

Sebagaimana diberitakan Berita DIY dalam artikel berjudul “Indonesia Kembali Kehilangan! Jubir Presiden Jokowi Fadjroel Rachman Berduka Atas Wafatnya Elisye W Ketaren”, doa turut dipanjatkan Fadjroel Rachman.

Baca Juga: Janji Perjuangkan Lahan Sriwedari yang Masih Jadi Sengketa, Gibran: Pokoknya Kita Kawal untuk Warga Solo

Fadjroel pun menghaturkan doa dan duka cita atas wafatnya Elisye W Ketaren. Di dalam cuitan itu, Fadjroel melampirkan gambar Presiden Jokowi turut mendoakan.

"Presiden @jokowi mengucapkan doa & duka cita atas wafatnya Ibu Elisye W Ketaren (Isteri dari Bapak Yasonna H Laoly / Menteri Hukum dan HAM RI),” cuit Fadjroel.
“Kami semua berdukacita sedalam-dalamnya. Requiescat in Pace," cuitnya melanjutkan.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi sempat melayat mendiang Elisye W Ketaren, di Rumah Duka Sentosa, Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto, Jakarta, Kamis 10 Juni 2021 malam.

Baca Juga: Sinetron Zahra Ganti Judul Menjadi Anjani, Para Pemeran: Kami Kembali

Presiden Jokowi tiba di rumah duka di hari tersebut tepat pada pukul 19.15 WIB.

Setelah masuk ke rumah duka, Presiden kemudian melihat langsung jenazah istri Menkumham sambil mendoakannya.

Bersamaan dengan Presiden, turut melayat yakni mantan Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang. Setelah sekitar 25 menit melayat, Presiden Jokowi kemudian meninggalkan rumah duka.***(Resti Fitriyani/Berita DIY)

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x