Apresiasi Ketangguhan Mental, TNI AL Beri Hadiah Sepeda pada Bocah yang Berenang Sendirian di Tengah Laut

- 21 Juni 2021, 20:47 WIB
Apresiasi ketangguhan mentalnya, TNI AL beri hadiah kepada Ridho, bocah yang berenang sendirian di tengah laut.
Apresiasi ketangguhan mentalnya, TNI AL beri hadiah kepada Ridho, bocah yang berenang sendirian di tengah laut. /Instagram/@tni_angkatan_laut

PR SOLORAYA - Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut (AL), Ahmadi Heri Purwono mengapresiasi Ridho Ilhami, seorang pelajar yang ditemukan berenang sendirian di tengah laut pada Jumat, 18 Juni 2021.

Atas ketangguhan mentalnya, Ridho Ilhami dapat bertahan selama kurang lebih tiga jam di tengah laut di sekitar Pulau Laki.

Diketahui bahwa Ridho Ilhami jatuh dari kapal rute penyeberangan Kronjo Banten-Pulau Harapan, di Perairan Kepulauan Seribu sehingga ia berenang di tengah laut.

Baca Juga: Sinopsis A Girl Who Can See Smell Episode 2, Choi Mu Gak dan Oh Cho Rim Bekerja Sama Menangkap Penjahat

Ridho diselamatkan oleh tim TNI AL yang turun dari KRI Sembilang-850 dan menaiki sekoci untuk menghampiri lokasi Ridho yang berenang.

Pemberian apresiasi TNI AL pada Ridho dilaksanakan di hanggar heli KRI Semarang-594 setelah Wakil Kepala Staf TNI AL (Wakasal) meninjau kesiapan kapal perang (KRI) dalam latihan Armada Jaya ke-39 di dermaga Jakarta International Container Terminal (JICT) pada Senin, 21 Juni 2021.

Ridho yang saat itu didampingi orang tuanya menerima tabanas yakni tabungan untuk pelajar, bingkisan, serta sebuah sepeda dari TNI AL.

Baca Juga: Billy Syahputra Beberkan Hubungannya dengan Amanda Manopo, Setelah Lama Putus Cinta

TNI AL memuji ketangguhan mental dan keberanian Ridho karena ia berhasil bertahan di tengah lautan.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Instagram @tni_angkatan_laut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah