BREAKING NEWS: BMKG Himbau Peringatan Dini Tsunami, Ini Daerah yang Diwaspadai

- 14 Desember 2021, 12:02 WIB
Gempa Hari Ini: BMKG Sampaikan Peringatan Tsunami di Wilayah Sulawesi, NTT, NTB dan Maluku
Gempa Hari Ini: BMKG Sampaikan Peringatan Tsunami di Wilayah Sulawesi, NTT, NTB dan Maluku /BMKG
 
BMKG memberikan himbaun kepada masyarakat terkait peringatan dini terjadinya tsunami, 14 Desember 2021. 
 
Peringatan dini terjadinya Tsunami diakibatkan gempa Mag:7.4 (113 km BaratLaut LARANTUKA-NTT), telah terdeteksi di MARAPOKOT(10:36WIB)0.07m, REO(10:39WIB)0.07m::BMKG. 
 
Waktu gempa yang terjadi diungkap BMKG pada tanggal 14, Desember 2021, sekitar pukul 10:20:23 WIB. 
 
Kekuatan gempa mencapai M 7.4 dengan kedalaman gempa 10 Km yang berpotensi Tsunami, yang dikutip BeritaSoloRaya dari inatews.bmkg. 
 
BMKG terus menghimbau agar masyarakat mengikutii arahan peringatan dini tsunami dari BPBD, BNPB dan BMKG. 
 
 
Terkait hal tersebut daerah-daerah yang diwasapadai BMKG tentang peringatan dini tsunami akan ditampilkan dibawah beserta waktunya. 
 
1. FLORES-TIMUR BAGIAN UTARA (NTT), diperkirakan tanggal 14 Desember 2021, pukul 10:20:22 WIB
 
2. PULAU SIKKA (NTT) tanggal 14 Desember 2021, pukul 10:20:22 WIB. 
 
3. SIKKA BAGIAN UTARA (NTT) tanggal 14 Desember 2021, pukul 10:20:22 WIB
 
14. PULAU LEMBATA (NTT) tanggal 14 Desember 2021, pukul 10:36:37 WIB. 
 
Pemerintah Propinsi/Kab/Kota saat ini yang berada dalam status "Awas" dihimbau pemerintah. Dengan itu BMKG mengharapkan untuk selalu memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi menyeluruh. 
 
Sedangkan Jika dalam status siaga diterangkan BMKG, bagi pemerintah Propinsi/Kab/Kota, diharapkan untuk selalu juga memperhatikan dan segera mungkin mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi. 
 
Terakhir pemerintah juga menghimbau bagi yang pemerintah Propinsi/Kab/Kota yang berada pada status "Waspada". Pemerintah mengharapkan pula untuk selalu memperhatikan dan segera mungkin mengarahkan masyarakat untuk menjauhi pantai dan tepian sungai. 
 
Akibat gempa Badan Meteorologi dan Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberi peringatan dini terjadinya Tsunami didaerah yang disebutkan disertai waktu dan saran bagi pemerintah yang berstatus siaga, waspada dan awas.
 
 Untuk itu diharap masyarakat untuk bersiap dan memantau informasi lebih lanjut dari badan terkait, seperti BPBD, BNPB dan BMKG.***
 

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x