Tok! Masker Kembali Wajib Pakai di Luar Ruangan, Ini kata Moeldoko

- 14 Juli 2022, 21:15 WIB
Kepala Kantor Staf Presiden Dr Moeldoko
Kepala Kantor Staf Presiden Dr Moeldoko /Riyanto Jayeng/Kantor Staf Presiden -KSP

“Jangan sampai karena ketidakdisiplinan sesaat mengakibatkan penderitaan yang lebih panjang lagi ke depan,” tambahnya.

Menurutnya, fokus pemerintah dalam penanganan COVID-19 masih terus pada peningkatan penerapan protokol kesehatan serta meningkatkan vaksinasi booster.

“Untuk rencana pengetatan (kegiatan), itu tinggal nanti kita tunggu komando dari Pak Luhut dan Pak Airlangga juga Menteri Kesehatan akan meninjau berbagai perkembangan situasi saat ini,” katanya.

Baca Juga: Penyebab Vietnam Dibantai Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2022

Sebelumnya pada hari Minggu, 11 Juli 2022, Presiden Jokowi kembali meminta masyarakat untuk mengenakan masker baik di dalam maupun di luar ruangan.

Hal tersebut perlu dimaksimalkan sebab di Indonesia dan negara lain terdeteksi kasus COVID-19 semakin meningkat.

Per tanggal 13 Juli 2022, data Satgas COVID-19 menyebutkan total kasus terkonfirmasi positif di Tanah Air bertambah sebanyak 1.871 kasus.

Dengan penambahan tersebut total kasus positif secara keseluruhan mencapai 6.120.169 kasus.

Baca Juga: BTS Kolaborasi dengan 5 Merek Top yang Masuk 10 Besar Dunia! Apa Saja?

Untuk kasus COVID-19 yang masih aktif di Indonesia sebanyak 23.787 kasus.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah