Manjakan Mata! Deretan Fenomena Astronomi yang akan Terjadi pada Juli 2022, Terjadi sampai 9 Kali

- 22 Juli 2022, 15:31 WIB
Ilustrasi Alpha Capricornids, Hujan Meteor yang Puncaknya Terjadi di Akhir Juli 2022
Ilustrasi Alpha Capricornids, Hujan Meteor yang Puncaknya Terjadi di Akhir Juli 2022 /pexels.com/@raman-deep-424054/

BERITASOLORAYA.com - Dikabarkan bahwa bulan Juli 2022 akan dipenuhi dengan berbagai fenomena astronomi yang kembali terjadi di antariksa.

Jika bulan Juni 2022 lalu, netizen disuguhkan dengan keindahan fenomena planet sejajar, maka bulan Juli 2022 fenomena astronomi akan didominasi dengan hujan meteor.

Fenomena hujan meteor yang akan terjadi antara lain Hujan Meteor Piscis Austrinid, hujan meteor Delta Aquariid dan hujan meteor Alpha Capricornid.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Semarang yang Buat Liburan Semakin Berkesan, Melepaskan Penat

Untuk informasi lebih lanjut, berikut adalah jadwal fenomena astronomi pada bulan Juli 2022 yang dikutip BeritaSoloRaya.com dari akun Instagram Bosscha Observatory @bosschaobservatory.

1) Gugus Bola M22 dapat diamati sepanjang malam
1 Juli 2022, pukul 19.04 – 04.29 WIB

2) Konjungsi Bulan-Saturnus
16 Juli 2022, pukul 03.16 WIB

3) Konjungsi Bulan-Jupiter
19 Juli 2022, pukul 07.59 WIB

4) Konjungsi Bulan-Mars
21 Juli 2022, pukul 23.46 WIB

5) Konjungsi Bulan-Venus
26 Juli 2022, pukul 21.12 WIB

6) Puncak Hujan meteor Piscis austrinid
29 Juli 2022, pukul 19.49 WIB senja sampai dengan fajar

7) Konjungsi Bulan-Merkurius
30 Juli 2022, pukul 04.08 WIB

8) Puncak Hujan Meteor Delta Aquariid
30 Juli 2022, pukul 29.49 WIB senja sampai dengan fajar

9) Puncak Hujan Meteor Alpha Capricornid
30 Juli 2022, senja sampai dengan fajar

Baca Juga: Simak! Berikut Daftar Penyakit yang Ditanggung BPJS Kesehatan Tahun 2022

Itulah rangkaian fenomena alam astronomi yang diprediksi oleh para astronom yang akan terjadi selama bulan Juli 2022.

Perkiraan waktu terjadinya fenomena tersebut mungkin akan berbeda pada setiap daerah. Jadi jangan sampai terlewatkan jika Anda ingin melihat peristiwa yang jarang terjadi ini, khususnya pada tanggal 26, 29 dan 30 nanti.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: Instagram @bosschaobservatory


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah