HARI INI! Gerhana Bulan Penumbra 2023 Akan Tampak di Seluruh Wilayah Indonesia, Cek Waktu Pembagiannya

- 5 Mei 2023, 09:39 WIB
Ilustrasi - waktu pembagian Gerhana Bulan Penumbra 2023 di Indonesia hari ini
Ilustrasi - waktu pembagian Gerhana Bulan Penumbra 2023 di Indonesia hari ini /Unsplash/Marta Savelyeva

BERITASOLORAYA.com – Gerhana Bulan Penumbra akan terjadi sejak tanggal 5 sampai 6 Mei 2023 yang akan terlihat dari seluruh wilayah Indonesia berdasarkan pembagian waktu yang telah dijadwalkan.

Sebagai fenomena alam, Gerhana Bulan Penumbra adalah suatu kejadian ketika Bulan, Bumi dan Matahari berada pada posisi yang sejajar sehingga membuat bulan terlihat redup untuk sementara waktu.

Kali ini, Gerhana Bulan Penumbra yang terjadi di tahun 2023 akan terlihat di Indonesia dengan pembagian waktu sesuai wilayahnya.

BeritasSoloraya.com melansir dari BMKG pada Jumat, 5 Mei 2023 tentang jadwal Gerhana Bulan Penumbra sesuai dengan pembagian waktu di wilayah Indonesia.

Baca Juga: Gaji PNS Vs Gaji PPPK, Mana yang Lebih Besar? INGAT, Hanya Pegawai Ini yang Dapatkan Pensiun!

1. Waktu Indonesia Barat (WIB)

- Fase Awal Gerhana: 22.12.19 (5 Mei 2023)

- Fase Gerhana Puncak: 00.22.52 (6 Mei 2023)

- Fase Gerhana Berakhir: 02.33.36 (6 Mei 2023)

2. Waktu Indonesia Tengah (WITA)

- Fase Awal Gerhana: 23.12.19 (5 Mei 2023)

- Fase Gerhana Puncak: 01.22.52 (6 Mei 2023)

- Fase Gerhana Berakhir: 03.33.36 (6 Mei 2023)

Baca Juga: Kamu Lelah tapi Masih Ingin Belajar? Inilah Tips yang Bisa Anda Gunakan, Simak Selengkapnya…

3. Waktu Indonesia Timur (WIT)

- Fase Awal Gerhana: 00.12.19 (6 Mei 2023)

- Fase Gerhana Puncak: 02.22.52 (6 Mei 2023)

- Fase Gerhana Berakhir: 04.33.36 (6 Mei 2023)

4. Waktu Universal Time atau Umum (UT)

- Fase Awal Gerhana: 15.12.09 (5 Mei 2023)

- Fase Gerhana Puncak: 17.22.52 (5 Mei 2023)

- Fase Gerhana Berakhir: 19.33.36 (5 Mei 2023)

Demikian seluruh fase Gerhana Bulan Penumbra dari tanggal 5 sampai 6 Mei 2023 yang bisa dilihat di Indonesia sesuai dengan pembagian waktu wilayahnya.

Baca Juga: CEK, KODE di INFO GTK Tahun 2023, untuk Pencarian Tunjangan Sertifikasi Guru 

Jika disimak dari jadwalnya, Gerhana Bulan Penumbra ini akan terjadi mulai dari fase awal sampai fase dengan durasi waktu 4 jam 21 menit dan 28 detik.

Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG, Gerhana Bulan Penumbra kali ini akan bisa dilihat oleh seluruh penduduk kota di Indonesia dengan fase penuh.

Semua proses Gerhana Bulan Penumbra 2023 ini memang nampak di sebagian besar benua Asia, Australia dan sebagian kecil wilayah Afrika dan Rusia sesuai peta visibilitas dari BMKG.

Beberapa wilayah lain yang bisa mengamati proses Gerhana Bulan Penumbra pada fase awal antara lain sebagian besar Afrika dan Eropa serta sebagian daerah Asia dan Rusia.

Baca Juga: Passing Grade PPPK Teknis 2022 Jadi Ancaman bagi Pelamar, Guspardi Gaus: Banyak Formasi Terancam Tidak Terisi

Sementara itu, untuk fase akhir Gerhana Bulan Penumbra dapat dilihat dari wilayah kelautan Samudera Pasifik.

Gerhana Bulan Penumbra 5 sampai 6 Mei 2023 ini adalah salah satu kelompok yang ke-24 dari 73 kelompok untuk seri Saros 141.

Sebelumnya, Gerhana Bulan yang berasosiasi dengan fenomena alam penumbra ini telah terjadi pada tanggal 24 April 2005.

Sementara itu, untuk asosiasi selanjutnya, Gerhana Bulan selanjutnya akan terjadi 18 tahun lagi pada bulan yang sama atau lebih khususnya pada tanggal 16 Mei 2041.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah