Deadline 6 Hari Lagi, Guru SMP Perhatikan Jika Ingin Daftar Program Ini, Kemdikbud: Sangat Bermanfaat untuk...

- 19 November 2022, 15:42 WIB
Kemdikbud menjelaskan program Bimtek untuk guru SMP.
Kemdikbud menjelaskan program Bimtek untuk guru SMP. /Instagram Kemendikbud/

BERITASOLORAYA.com – Kemdikbud resmi akan menggelar program yang ditujukan secara khusus untuk guru jenjang pendidikan menengah atau SMP.

Sejalan dengan terbitnya Surat Keputusan Kemdikbud Ristek Nomor 262/M/2022 tentang Perubahan atas Kepmendikbudristek nomor 56/M/2022 mengenai Pedoman Penerapan Kurikulum Dalam Rangka Pemulihan Pembelajaran.

Maka program yang akan digelar oleh Kemdikbud ini sangat penting diketahui oleh guru SMP sebagai garda terdepan pemulihan pembelajaran.

Kemdikbud juga telah mengumumkan informasi mengenai program ini pada laman resmi dikdas.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: Pelamar PPPK Harus Lakukan Langkah ini Sebelum 20 November Agar Hasil Seleksi Administrasi Berubah

Lebih lanjut, dengan adanya Keputusan BSKAP nomor 008/H/KR/2022 mengenai capaian pembelajaran pada Kurikulum Merdeka khususnya pada mapel Informasi SMP Dirjen GTK Kemdikbud.

Berpijak pada dua dasar tersebut, program yang dimaksud ini adalah Bimbingan Teknis atau Bimtek Peningkatan Kompetensi Guru Informatika SMP.

Jika dilihat dari tajuk program tersebut, maka jelas sasaran utama program ini adalah guru informatika kelas 7, 8, dan 9 pada jenjang SMP yang telah maupun akan menggunakan kurikulum merdeka baik jalur mandiri atau sekolah penggerak.

Bimtek guru SMP ini akan digelar oleh Kemdikbud secara daring atau online dan akan berlangsung pada bulan Desember 2022 mendatang.

Baca Juga: Kenali Logo Peringatan Hari Guru Nasional 2022 Kemenag, Berikut Filosofi 7 Bentuk dan 4 Warna

Sementara pendaftaran Bimtek guru SMP sudah dibuka sejak tanggal 14 November sampai 25 November 2022 dan bisa diikuti oleh seluruh calon peserta secara daring.

Bagi yang ingin mendaftar maka bisa langsung masuk pada laman gurudikdas.kemdikbud.go.id kemudian memasukkan kode 9R12B.

Selanjutnya karena program ini memang ditujukan bagi guru Informatika pada jenjang SMP, maka selain kriteria itu tidak bisa mendaftar.

Program dari Kemdikbud ini tentu menjadi peluang besar bagi seluruh guru Informatika pada jenjang SMP untuk mengasah kemampuan dan mengembangkan kreatifitasnya.

Baca Juga: Lirik Lagu Say You Won't Let Go – James Arthur, Menikmati dan Mencintai Seseorang hingga Waktu Penghabisan

Nantinya, ilmu dan pengalaman yang didapatkan selama mengikuti Bimtek bisa diimplementasikan pada pembelajaran di masing-masing sekolah.

Hal itu juga karena zaman yang semakin berkembang sehingga para guru Informatika juga harus terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang ada.

Untuk itu, bagi yang belum mendaftar program ini jangan sampai dilewatkan kesempatannya, terutama para guru Informatika SMP.

Baca Juga: Lirik Lagu Takdir Manusia oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Bersama Saling Mencinta Sampai Tua

Demikian infomasi yang disampaikan melalui akun Instagram @ditjen.gtk.kemdikbud, dan semoga bermanfaat.***

Editor: Intan Sherly Monica

Sumber: Instagram Ditjen GTK Kemdikbud RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah