Tanggapi Soal Baliho Wisata Solo di Yogya, Gibran : Bukan karena Ada Klitih

- 4 Januari 2022, 06:22 WIB
Gibran Rakabuming, Walikota Solo.
Gibran Rakabuming, Walikota Solo. /Instagram @arimbihp/

Lebih lanjut Gibran menjelaskan tentang alasan terpasangnya baliho wisata Solo di Yogyakarta.

Gibran mengatakan hal tersebut merupakan hasil kerjasama Pemerintah Kota Solo dengan Pemerintah Kota Yogyakarta.

Baca Juga: Klarifikasi Rumor Kedekatan Soyou dengan Woyoung

Follow up ada beberapa event yang diselenggarakan bersama. Kemarin saya juga mengusulkan branding di stasiun, soalnya KRL kita (Solo-Yogyakarta) kan ramai. Sudah saya bilang juga ke pak wali (Walikota Yogyakarta),”ucap Gibran.

Suami dari Selvi Ananda tersebut juga mengatakan, hal yang sama nantinya akan dilakukan juga oleh Pemkot Yogyakarta di Kota Solo.

“Di stasiun Yogyakarta mempromosikan destinasi wisata yang ada di Solo, begitu juga di stasiun Solobalapan juga ada tentang wisata Jogja,”tutur Gibran.

Baca Juga: J-Hope BTS Donasikan 100 Juta Won Untuk Anak-Anak Kurang Mampu

Terkait rencana Solo Jogja Great Sale, Gibran mengatakan masih dalam rencana pembahasan sehingga belum diinformasikan ke publik.

“Kami belum membicarakan itu, yang dalam waktu dekat itu maraton, habis itu Solo Jogja Great Sale termasuk paket yang disiapkan berdua (Pemkot Surakarta dan Pemkot Yogyakarta),” kata Gibran.

Menurut informasi yang didapat, akun Twitter @Sinemasisifus menampilkan foto baliho tersebut pada Jum’at, 31 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Novrisia Yulisdasari

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x