Gibran Rakabuming Bolak-Balik Copot Sepatu ketika Tinjau Hasil Rehab Rumah Tidak Layak Huni

- 21 Januari 2022, 19:40 WIB
PDIP meminta tokoh muda seperti Gibran Rakabuming untuk ikut terlibat dalam pembinaan Timnas sepak bola Indonesia.
PDIP meminta tokoh muda seperti Gibran Rakabuming untuk ikut terlibat dalam pembinaan Timnas sepak bola Indonesia. /Instagram @gibran_rakabuming

BERITASOLORAYA.com – Wali kota Solo, Gibran Rakabuming Raka atau yang lebih akrab dipanggil Gibran, melakukan kunjungan atau blusukan ke rumah-ruman warga.


Rumah-rumah warga yang dikunjungi oleh Gibran tersebut adalah rumah yang telah direnovasi dalam program Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang dilakukan di wilayah Setabelan, Solo.


Gibran melakukan kunjungan tersebut pada Jum’at, 21 Januari 2022 bersama dengan rombongan yang terdiri dari staf dan beberapa aparat dari TNI.

Baca Juga: Perlu Diingat, Ini Dia 9 Tips Bertahan Hidup Dikondisi Darurat, Salah Satunya Saat Kebakaran


Namun ada yang menarik dari kegiatan yang dilakukan oleh Gibran pada hari ini.

Pada saat melakukan kunjungan tersebut, Gibran terlihat berulangkali mencopot sepatunya.


Gibran terlihat mencopot sepatunya setiap kali memasuki rumah yang telah direnovasi tersebut, dan begitu juga ketika hendak keluar rumah, Gibran kembali memakainya.


Seperti yang dilansir BeritaSoloRaya.com dari kanal YouTube @Berita Surakarta, terhitung ada empat kali Gibran memasuki rumah-rumah tersebut.


Ketika keluar dari rumah tersebut, Gibran terlihat empat kali juga mencopot serta memakai kembali sepatunya.

Halaman:

Editor: Rita Azlina

Sumber: YouTube berita surakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x