TERBARU 2023! Kunjungi 5 Rekomendasi Tempat Wisata Hits di Kota Solo Ini, No 4 Pasti Disukai Anak-Anak

- 9 Juli 2023, 21:02 WIB
Solo Safari, salah satu rekomendasi tempat wisata terbaru 2023 Kota Solo
Solo Safari, salah satu rekomendasi tempat wisata terbaru 2023 Kota Solo /Instagram @solosafari.id

BERITASOLORAYA.com - Kota Solo dikenal akan julukan kota budaya, seperti yang banyak diketahui orang, selain Kota Yogyakarta, ada Kota Solo yang masih kental akan kebudayaan Jawanya.

Kota Solo memiliki dua pusat kerajaan yang masih aktif hingga saat ini yaitu Keraton Kasunanan Surakarta dan Keraton Mangkunegaran Surakarta. Keduanya sering menjadi rekomendasi tempat wisata orang-orang yang datang ke Kota Solo.

Selain kedua keraton tersebut, Kota Solo masih memiliki sangat banyak rekomendasi tempat wisata yang harus kamu kunjungi. Dari wisata modern, alam, hingga keluarga, daftar di artikel ini cukup lengkap.

Baca artikel rekomendasi tempat wisata hits dan terbaru 2023 di Kota Solo berikut ini sampai habis. Hal ini agar kamu bisa menentukan tempat wisata mana yang cocok untukmu saat berwisata ke Kota Solo.

Baca Juga: RINGAN DAN MENARIK! Inilah 7 Rekomendasi Drama Korea tentang Kehidupan Remaja di Sekolah

BeritaSoloraya.com sudah merangkum kelima rekomendasi tempat wisata di artikel ini dari kanal YouTube Wisata Lovers. Simak selengkapnya!

1. The Heritage Palace

Secara administratif, The Heritage Palace termasuk ke dalam wilayah Kartasura, Kabupaten Sukoharjo. Akan tetapi, lokasi tempat wisata ini memang sangat dekat dengan wilayah Kota Solo.

Di tempat wisata ini, para pengunjung bisa menikmati bangunan-bangunan ala istana dengan arsitektur khas Eropa klasik yang cantik. Jadi, kamu bisa banyak berfoto ria di tempat wisata ini.

2. De Tjolomadoe

Dari nama tempat wisata ini, sudah terlihat kalau De Tjolomadoe masuk ke dalam wilayah administrasi Colomadu, Kabupaten Karanganyar. Namun, lokasinya memang masih berada di sekitar jantung Kota Solo.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x