TOP! HUT ke-4 RSUD, Bung Karno Surakarta Ucap Syukur dengan Gelar Beragam Aksi Sosial untuk Masyarakat Sekitar

- 17 Agustus 2023, 06:00 WIB
Seminar ilmiah dengan peserta tenaga kesehatan dalam rangkaian kegiatan HUT ke-4 RSUD Bung Karno, Surakarta, di lantai 6, rumah sakit setempat, Rabu, 16 Agustus 2023.
Seminar ilmiah dengan peserta tenaga kesehatan dalam rangkaian kegiatan HUT ke-4 RSUD Bung Karno, Surakarta, di lantai 6, rumah sakit setempat, Rabu, 16 Agustus 2023. /Amrih Rahayu

BERITASOLORAYA.com - Top! HUT ke-4 RSUD Bung Karno (RSBK), Surakarta, ucap syukur dengan gelar beragam aksi sosial untuk masyarakat di sekitar. Kegiatan ini di antaranya bakti sosial atau baksos dan beragam aksi lainnya.

RSUD Bung Karno,Surakarta yang berlokasi di Kelurahan Mojo, Kecamatan Pasar Kliwon ini melibatkan masyarakat di sekitar dalam perayaan 4 tahun tersebut.

Tak hanya aksi sosial, dalam rangkaian HUT ke-4 itu RSUD Bung Karno juga menyelenggarakan seminar kesehatan bagi masyarakat umum dan seminar ilmiah bagi tenaga medis.

Direktur RSUD Bung Karno Kota Surakarta, dr Wahyu Indianto, MH, menjelaskan HUT RSUD Bung Karno jatuh pada 17 Agustus 2023.

Rangkaian kegiatan HUT ke-4 RSUD Bung Karno ini di antaranya kegiatan baksos, donor darah, pemeriksaan pedagang di Pasar Klithikan, pengisian oksigen gratis bagi masyarakat dan lain sebagainya.

Baca Juga: HUT ke-4, RSUD Bung Karno, Surakarta, Launching 3 Inovasi, Pendaftaran Online, EMT dan REMONIK. Apa Itu?

Selain itu, ada juga kegiatan seminar kesehatan untuk masyarakat umum dan seminar ilmiah bagi tenaga kesehatan. Selanjutnya pada Jumat akan diadakan gathering dengan pasien dan aubade dengan anak-anak dan Sabtu, gathering dengan tokoh masyarakat di sekitar rumah sakit.

“Rangkaian HUT ke-4 ini merupakan ucap syukur bisa tumbuh walau pelan tapi kami bisa melewati tantangan Covid-19 yang berat itu kita bisa bangkit dari pandemi harapannya lebih cepat, lebih aman, lebih nyaman dan pelanggan lebih senang,” kata dia kepada BeritaSoloraya.com, Rabu, 16 Agustus 2023.

“Terus ucap syukur RS bisa tumbuh dan berkembang dalam melayani masyarakat Solo dan sekitarnya,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Amrih Rahayu


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x