Gibran Rakabuming Raka Jadi Cawapres di Usia 36 Tahun, Ini Jumlah Harta sampai Hutangnya yang Capai 500 Juta

- 25 Oktober 2023, 13:25 WIB
Jumlah harta kekayaan dan hutang Gibran Rakabuming Raka, Pendidikan, Istri, Umur, Cawapres termuda dalam sejarah Indonesia
Jumlah harta kekayaan dan hutang Gibran Rakabuming Raka, Pendidikan, Istri, Umur, Cawapres termuda dalam sejarah Indonesia /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin/

BERITASOLORAYA.com - Gibran Rakabuming Raka menjadi pembicaraan publik setelah secara resmi digandeng dan diumumkan Prabowo Subianto sebagai cawapres 2024 beberapa waktu lalu. Banyak pro kontra mengenai pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres Prabowo.

Harta kekayaan cawapres berusia 36 tahun itu pun turut menarik dibicarakan. Dalam pelaporan harta Gibran di e-LHKPN Desember 2022, tercatat bahwa putra sulung Presiden Jokowi ini memiliki hutang sampai Rp500 jutaan.

Harta kekayaan Gibran terbagi menjadi beberapa bentuk. Harta tersebut di antaranya berupa tanah, bangunan, transportasi, dan harta lainnya. Untuk tanah dan bangunan, Gibran memiliki total kekayaan senilai Rp17.339.000.000.

Baca Juga: Progress Penetapan NI PPPK Teknis Kanreg VII BKN Palembang per 24 Oktober 2023, 8 Instansi Ini Full ACC

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari situs e-LHKPN pada 25 Oktober 2023, harta kekayaan Gibran Rakabuming Raka bila dirinci, dapat dilihat sebagai berikut:

  1. Harta berupa tanah dan bangunan dengan luas 500 m2/300 m2 di kota Surakarta, yang merupakan hasil sendiri senilai Rp6.000.000.000.
  2. Harta berupa tanah dan bangunan dengan luas 2000 m2/2000 m2 di Kota Sragen, yang merupakan hasil sendiri senilai Rp2.600.000.000.
  3. Harta berupa tanah dan bangunan dengan luas 2000 m2/2000 m2 di Kota Sragen dengan hasil sendiri senilai R.2.600.000.000.
  4. Harta berupa tanah dan bangunan dengan luas 112 m2/112 m2 di kota Surakarta, dengan hasil sendiri senilai Rp1.500.000.000.
  5. Harta berupa tanah dan bangunan dengan luas 113 m2 di kota Surakarta, yang merupakan hasil sendiri senilai Rp700.000.000.
  6. Harta berupa tanah dengan luas 896 m2 di kota Surakarta, yang merupakan hasil sendiri senilai Rp1.747.200.000.
  7. Harta berupa tanah seluas 1124 m2 di kota Surakarta, dengan hasil sendiri senilai Rp2.191.800.000.

Baca Juga: Bocoran One Piece 1096, Rilis 4 Hari Lagi: Cerita Bajak Laut Rocks sampai di God Valley dan Efek Buah Iblis

Di sisi lain, adapula harta dalam bentuk kendaraan atau transportasi dengan nilai total: Rp332.000.000. Alat transportasi tersebut antara lain:

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x