Tinggalkan Android, Huawei Luncurkan Sistem Operasi Seluler HarmonyOS

- 3 Juni 2021, 11:30 WIB
Sistem operasi HarmonyOS milik Huawei.
Sistem operasi HarmonyOS milik Huawei. /Twitter @HuaweiMobile

PR SOLORAYA - Huawei Technologies meluncurkan sistem operasi seluler HarmonyOS sendiri pada perangkatnya.

Hal itu untuk mengakhiri ketergantungan perusahaan pada Google Android setelah Amerika Serikat (AS) menempatkan perusahaan telekomunikasi China itu dalam daftar hitam perdagangan, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-SoloRaya.com dari Al Jazeera pada Kamis, 3 Juni 2021.

Perusahaan yang berbasis di Shenzhen, China mengumumkan bahwa sekitar 100 model smartphone Huawei akan menggunakan sistem HarmonyOS.

Sistem operasi tersebut juga akan tersedia pada tablet dan layar pintar tertentu pada kuartal keempat tahun ini.

Baca Juga: Bocoran Sinetron Ikatan Cinta 3 Juni 2021: Tak Ada Harapan Lagi, Elsa Akhirnya Menyerah kepada Al

Peluncuran sistem operasi itu dilakukan karena perusahaan Huawei Technologies masih terputus dari teknologi AS termasuk layanan Google dan beberapa chip komputer untuk memberi daya pada perangkatnya.

Sebelumnya AS memasukkannya ke dalam daftar entitas, dengan menuduh Huawei telah membantu upaya spionase China. Di lain sisi, perusahaan itu memberikan bantahan keras.

Dimasukkannya Huawei dalam daftar membatasi perusahaan AS untuk melakukan bisnis dengan peralatan telekomunikasi dan pembuat ponsel pintar China.

Daftar hitam telah menjadi pukulan telak bagi Huawei, yang mengandalkan teknologi penting dari AS.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x