Pilih Teknologi Ketimbang Pawang untuk Antisipasi Cuaca Hujan di Mandalika, Sandiaga: MotoGP Telah Siap

- 17 Maret 2022, 21:53 WIB
Sandiaga Uno pilih teknologi modifikasi cuaca untuk mencegah hujan di MotoGP Mandalika ketimbang pawang.
Sandiaga Uno pilih teknologi modifikasi cuaca untuk mencegah hujan di MotoGP Mandalika ketimbang pawang. /Foto: Dok. Kemenparekraf//Tangkapan Layar/Dok. Kemenparekraf

BRIN memastikan bahwa mereka telah mengirim 15 personil dari Laboratorium Pengelolaan TMC dan Sekretariat Deputi Infrastruktur Riset dan Inovasi untuk menjalankan tugas negara tersebut.

Sebagaimana diketahui, dalam gelaran WSBK Superbike akhir tahun lalu, sempat viral di media sosial mengenai pawang hujan dalam event tersebut yang dianggap gagal oleh warganet.

Bahkan para pawang hujan sampai melaporkan berbagai akun media sosial ke polisi, karena persoalan ramainya bully-an kepada pawang di media sosial tersebut.

Rencana penggunaan Teknologi Modifikasi Cuaca tersebut juga disampaikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat berdiskusi dengan Komisi X DPR RI, Rabu 16 Maret 2022.

Baca Juga: Lirik Lagu Ramadan Oleh Maher Zain yang Menyentuh Kalbu

Di tempat terpisah, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, mengatakan bahwa MotoGP Ready To Go, namun tentunya juga harus tetap berdoa, khususnya dalam hal cuaca.

Karena cuaca menjadi sesuatu yang tentunya perlu antisipasi juga. Tak lupa, Sandiaga memohon doa dari segenap anggota Komis X DPR RI demi kelancaran event tersebut.

Lebih lanjut Sandi menegaskan bahwa persiapan penyelenggaraan MotoGP telah siap 100 persen. Segala usaha telah dimaksimalkan, selanjutnya adalah kehendak Tuhan yang menentukan.

Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga Uno juga optimis bahwa gelaran MotoGP ini akan memberi manfaat dan dampak besar bagi perekonomian masyarakat dan membuka banyak peluang usaha.

Baca Juga: Diduga Memberikan Hadiah dari Fans untuk Pacar, Penyanyi Rookie Lee Solomon Minta Maaf Akibat Kontroversinya

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: Instagram @sandiuno BRIN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah