Cek Fakta, Prabowo Gantikan Jokowi dan DPR Gelar Pengunduran Diri Presiden? Ini Faktanya

- 19 Juli 2021, 09:03 WIB
Beredar kabar bahwa Prabowo akan menggantikan posisi Jokowi dan DPR menggelar proses pengunduran diri presiden, simak faktanya.
Beredar kabar bahwa Prabowo akan menggantikan posisi Jokowi dan DPR menggelar proses pengunduran diri presiden, simak faktanya. /Dok. Kemhan

PR SOLORAYA – Beredar kabar menyangkut Prabowo Subianto, Presiden Jokowi, dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Disebutkan dalam kabar tersebut bahwa Prabowo akan mengganti posisi Jokowi sebagai presiden dan DPR sudah menggelar proses pengunduran diri Jokowi.

Kabar yang menyebut Prabowo akan menggantikan Jokowi dan DPR akan mengelar proses pengunduran diri presiden tersebut disampaikan kanal YouTube Titik Tumpu pada Senin 19 Juli 2021.

Baca Juga: BKN Perpanjang Pendaftaran Seleksi CPNS 2021, Simak Informasi Lengkapnya

Video tersebut berjudul "BERITA TERKINI ~ TEPAT PADA PUKUL 11:00 WIB YANG LALU PENGUNDURAN DIRI JOKOWI DIGELAR OLEH DPR!!?”.

Hingga saat berita ini ditulis, video tersebut sudah ditonton sebanyak lebih dari 1.600 kali.

Pada thumbnail video, terlihat potret Jokowi tengah membungkukan badan di hadapan para anggota DPR.

Baca Juga: Hoaks Atau Fakta, Video YouTube Ini Sebut UAS Meninggal Terkena Azab? Simak Faktanya

"MENIT-MENIT YANG MENGGEMPARKAN, JKW BERPAMITAN!!!”

“TEPAT PADA JAM 1:00 WIB YANG LALU DPR GELAR PENGUNDURAN PRESIDEN, PRABOWO SIAP-SIAP UNTUK GANTIKAN JOKOWI," tulis narasi dalam video tersebut.

Namun setelah ditelusuri klaim yang mengatakan bahwa DPR gelar pengunduran diri Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto bersiap gantikan Jokowi adalah tidak benar.

Baca Juga: Info Kuliner Solo Popipop Mie Original, Rasanya Pedas, Sedang Promo Mulai Rp5.000 Saja

Sebagaimana diberitakan SeputarTangsel.Pikiran-Rakyat.com dalam artikel berjudul “DPR Dikabarkan Gelar Pengunduran Diri Presiden, Prabowo Subianto Bersiap Gantikan Jokowi, Cek Faktanya”, faktanya, tidak ada informasi valid terkait hal tersebut.

Selain itu, di dalam video berdurasi 13 menit 19 detik itu, tidak terkandung informasi yang mengatakan bahwa benar DPR gelar pengunduran diri Presiden dan Prabowo Subianto bersiap gantikan Jokowi.

Berdasarkan analisis di atas, maka dapat disimpulkan bahwa klaim yang menyebut Jokowi akan digantikan Prabowo sebagai presiden adalah hoaks.*** (Harumbi Prastya Hidayahningrum/SeputarTangsel.Pikiran-Rakyat.com)

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x