DIBUKA, Loker Kereta Cepat Indonesia Bulan Mei 2023, Ada Banyak Bagian yang Dibuka. Cek Persyaratannya...

29 Mei 2023, 15:19 WIB
Loker Kereta Cepat Bulan Mei 2023, Ada Banyak Bagian yang Dibuka. Cek Selengkapnya /Instagram @lifeatkcjb

BERITASOLORAYA.com- Ada loker terbaru dari Kereta Cepat Indonesia di bulan Mei 2023 ini.

Dibuka pendaftaran bagi Anda yang ingin menjadi salah satu dari conductor, train attendant, passenger service agent at counter service, dan passenger service agent at platform.

Untuk loker dari KCIC ini, nantinya bagi pelamar yang sesuai dengan kualifikasi dan lolos seleksi administrasi yang akan dihubungi untuk walk in interview pada tanggal 29 hingga 30 Mei 2023.

Berikut merupakan kualifikasi untuk loker yang dibuka oleh KCIC tahun 2023 ini, diantaranya yakni:

Kriteria umum:

1. WNI

2. Sehat jasmani atau rohani

Baca Juga: Benarkah Lionel Messi Beri Komentar Pedas Jelang Laga Lawan Indonesia? Ini Fakta Lengkapnya

3. Memiliki ijazah SLTA atau sederajat minimal 7,5 atau 75, untuk D1 ke atas minimal IPK 2,75

4. Usia pelamar per 31 Desember 2023, untuk perempuan usia minimal 18 tahun dan maksimal 28 tahun.

Bagi laki-laki usia minimal 18 tahun dan maksimal 30 tahun.

5. Memiliki tinggi bagi perempuan minimal 160 cm dan bagi laki-laki minimal 170 cm.

6. Berkelakuan baik

7. Tidak bertato dan tidak bertindik

8. Tidak terlibat narkoba atau psikotropika

9. Tidak buta warna

Baca Juga: SEGERA, Loker Terbaru dari PT Ken Lee Indonesia untuk Posisi Fashion Designer. Cek Syaratnya...

10. Bersedia ditugaskan sesuai dengan kebutuhan perusahaan

Kriteria khusus:

1. Pendidikan minimal SMA atau SMK dan sederajat diutamakan lulusan pendidikan pramugari

2. Belum kawin

3. Diutamakan memiliki pengalaman kerja selama dua tahun di bidang pelayanan

4. Menguasai bahasa Inggris baik secara lisan maupun tulisan

Perlu diketahui bahwa hanya peserta yang lolos seleksi administrasi yang akan diundang untuk proses walk in interview melalui surel rekrutmen KCIC.

Apabila Anda minat untuk melamar loker tersebut dapat mengunjungi laman https://kcic.co.id/karier/walk-interview-sdm-passenger-service.***

Editor: Aida Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler