BERITA DUKA, Vokalis dan Pendiri Kahitna Meninggal Dunia, Hedi Yunus dan Mario Ginanjar Katakan Ini

- 20 April 2023, 08:49 WIB
Carlo Saba, Penyanyi dan Vokalis Kahitna Meninggal Dunia./  Instagram @kahitna
Carlo Saba, Penyanyi dan Vokalis Kahitna Meninggal Dunia./ Instagram @kahitna /

BERITASOLORAYA.com – Pendiri dan salah satu vokalis Kahitna, Carlo Saba dikabarkan meninggal dunia pada Rabu, 19 April 2023 di usia 54 tahun. Kabar duka ini mendapat konfirmasi dari vokalis Kahitna lainnya, Hedi Yunus, dengan mengunggah foto dirinya bersama dengan Carlo Saba.

LOOOOOOOOO,” tulis Hedi Yunus dengan menyertakan emotikon air mata, seperti yang diunggah akun Instagram @hedi_yunus pada Rabu, 19 April 2023 dan dikutip BeritaSoloRaya.com.

Sementara itu, di dalam Instagram Story-nya, Hedi Yunus mengunggah foto aplikasi animasi yang menunjukkan dirinya tengah menangis, "Carlooooo,” tulis dia sembari menambahkan emotikon menangis.

Baca Juga: Kemenag Gelar Pemetaan Kompetensi Program PPKB Guru PAI secara Online pada Mei 2023, Ini Penjelasannya

Kabar meninggalnya Carlo Saba juga diungkap Mario Ginanjar, yang juga vokalis Kahitna melalui unggahan layar hitam di akun Instagram miliknya. Mario hanya memberikan keterangan emotikon patah hati yang menunjukkan perasaan sedihnya.

Pengamat musik, Adib Hidayat membenarkan kabar duka atas kepergian Carlo Saba dengan sedikit lebih jelas.

“Kabar duka, Carlo Saba, vokalis dari Kahitna wafat hari Rabu, 19 April 2023. Duka cita yang mendalam untuk keluarga besar Kahitna,” cuitanya di akun Twitter @AdibHidayat.

Belum ada keterangan resmi dari Kahitna terkait kabar meninggalnya Carlo Saba. Begitupun dari Yovie Widianto, selaku pendiri grup musik Kahitna.

Baca Juga: MENGEJUTKAN, Penyaluran KUR BRI di Provinsi Ini Capai Rp1,379 Triliun, Simak Selengkapnya…

Di sisi lain, unggahan terakhir Carlo Saba di akun Instagram-nya pada 8 Januari 2023, mendapat banyak ungkapan duka cita yang memenuhi kolom komentar.

Mendiang Carlo mengabadikan fotonya saat dirinya tengah berada di pantai di Bali. “Ayoo ke pantai, aku tunggu yaa,” tulis Carlo Saba saat itu.

Segera setelah mendengar kabar kepergiannya, sahabat dan fans Kahitna mengirimkan pesan duka cita kepada pria yang juga berprofesi sebagai arsitek tersebut.

Mass Carloooo,” tulis seorang aktor sinetron, Mike Ethan.

Baca Juga: Jelang Lebaran Idul Fitri, OJK Ingatkan Masyarakat Agar Tak Jadi Korban Klik Link Tautan

Rest in Love, bro,” tulis Lukman Sardi dalam kolom komentar.

Selamat jalan kakak vokalis panutan,” tulis penyanyi dan mantan vokalis Kerispatih, Sammy Simorangkir.

Dari unggahannya tersebut, beberapa netizen rupanya telah mengetahui bahwa Carlo memang sedang menjalani perawatan karena sakit yang dideritanya.

GWS Kak Carlo,” tulis seorang netizen ketika foto itu baru diunggah. “Get well soon, bro,” Lukman Sardi turut berkomentar sebelumnya.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Lebaran Idul Fitri 1444 H 2023 dengan Desain Menarik untuk Media Sosial, Praktis Tidak Ribet

Sebagai informasi bahwa Carlo Saba bersama Hedi Yunus dan Yovie Widianto membentuk Kahitna pada tahun 1986.

Carlo Saba menjadi vokalis bersama Ronny Waluya beserta Hedi Yunus. Ronny kemudian keluar dan segera digantikan Mario Ginanjar.

Pada tanggal 7 Februari 2021 kemarin, adik Carlo, Marthin Saba, yang merupakan vokalis KSP Band meninggal dunia terlebih dahulu.

Mulai saat ini, Carlo Saba telah menyusul adiknya menuju tempat peristirahatan terakhirnya. Selamat jalan Carlo.***

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah