Tuai Pujian Publik! Aksi Heroik Penyelamatan Rusa Berkalung Ban.

- 31 Oktober 2021, 18:58 WIB
Tangkapan layar, penyelamatan rusa.
Tangkapan layar, penyelamatan rusa. /YouTube Here's tv

BERITASOLORAYA.com - Setelah 2 tahun lamanya terjerat kalung ban, kini rusa telah terbebas. Nyatanya, ban berbobot 16 kg dikabarkan sudah menempel dilehernya sejak juli 2019.

Kondisi memprihatinkan ini, membuat publik merasa tersentuh. Dari video yang telah beredar sebanyak 3 petugas memiliki strategi dalam penyelamatan dengan membuat perangkap di tengah hutan untuk rusa, kemudian mereka mengikatnya.

Sangat disayangkan, proses penyelamatan tidak berjalan mulus sesuai rencana. Demi menyelamatkan nyawa rusa, dengan terpaksa petugas penyelamat harus memotong tanduk rusa.

Baca Juga: Bagaimana melakukan perencanaan keuangan secara benar.

Hal ini disebabkan oleh bagian ban dalam dipenuhi jarum pinus dan kotoran. Sehingga sangat sulit dan tidak mungkin apabila memotong ban tanpa melukai rusa.

Tiga petugas berupaya untuk memotong tanduk rusa menggunakan gergaji mesin dengan sangat hati-hati. Selain itu, bobot rusa terbilang menyulitkan.

Berat dari rusa diperkirakan sebesar 272 kg sehingga menjadi alasan lain petugas memilih memotong tanduk rusa daripada ban.

Baca Juga: Suami Wajib Memberi Nafkah Kepada Mantan Istri, Berikut Penjelasannya!

Rusa ini diketahui berada di daerah Denver, Colorado Amerika Serikat. Aksi heroik ini berawal dari inisiatif petugas dan warga sekitar untuk bekerjasama melepaskan ban yang sudah menjerat selama dua tahun di leher rusa.

Hingga akhirnya, penderitaan rusa telah berakhir dengan ban meskipun harus mengorbankan tanduknya.

Terlepas dari tanduk rusa yang harus dipotong, publik memuji proses penyelamatan yang dilakukan oleh petugas penyelamat dan warga setempat. Mereka peduli terhadap keselamatan rusa untuk membantu mengeluarkan ban dari leher rusa.

Baca Juga: Jelajahi Jajanan Manis dari Solo, Cicipi Kue Yupi.

Apabila terus menerus dibiarkan, ban sebesar 16kg dinilai dapat membunuh rusa secara perlahan jika tidak segera dikeluarkan dari lehernya.

Dalam proses penyelamatan dipersiapkan secara matang, sehingga butuh waktu yang cukup untuk mempersiapkannya. Jika tidak secara hati-hati, proses melepas ban dari leher rusa dapat menyebabkan risiko mencederai petugas.***

Editor: Novrisia Yulisdasari

Sumber: YouTube Here's Tv


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x