Berbagai Langkah untuk Memenuhi Target Vaksinasi Harus Diusahakan.

- 31 Oktober 2021, 11:06 WIB
Jadwal Vaksin Karawang 9 Oktober 2021, Tersedia Vaksin Sinovac Simak Syarat dan Ketentuan  Berikut Ini
Jadwal Vaksin Karawang 9 Oktober 2021, Tersedia Vaksin Sinovac Simak Syarat dan Ketentuan  Berikut Ini /dr. Hat Sukarmadani

BeritaSoloRaya.com - Kegiatan vaksinasi terus dikebut di berbagai wilayah di Jember guna memenuhi target capaian vaksinasi.

Rabu 27 Oktober 2021, Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto meninjau pelaksanaan vaksinasi yang berlangsung di Pondok Pesantren Miftahul Ulum di Kecamatan Ledokombo.

Acara vaksinasi untuk salah satu pondok pesantren di Jember tersebut terlaksana berkat kerjasama dengan Seknas Jokowi. 

 Baca Juga: Akan Menjalani PKL, Ratusan Siswa SMK Kesehatan Citra Medika Sukoharjo Ikuti Tes Swab Antigen

Bupati Hendy mengapresiasi peran pesantren yang selama ini menjadi penggerak utama program pemerintah. 

“Eksistensi pesantren terhadap kemajuan negeri ini, eksistensi pesantren terhadap program pemerintah itu betul-betul sangat penting dan menjadi garda terdepan, termasuk mensukseskan vaksinasi. Dengan diselenggarakannya vaksinasi saat ini, akan menambah capaian vaksinasi Jember yang telah mencapai 40 persen vaksinasi,” ungkap Bupati Hendy Siswanto. 

Hendy menyebut ada 1.100 pondok pesantren dimana 650 di antaranya merupakan pesantren besar dengan total santri di atas 500 santri.

Baca Juga: E-materai Menjadi Wajah Baru Dalam Penerapan Konsep Cyber Notary. 

“Potensi santri tersebut digerakkan oleh para kiai akan menjadi kekuatan yang sangat besar untuk mendukung berbagai langlah yang ditempuh pemerintah demi kemajuan Indonesia” imbuhnya. 

Halaman:

Editor: Novrisia Yulisdasari

Sumber: jemberkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x