Resep Soto Ayam Santan Berkuah Kuning, Cocok Disajikan Bersama Ketupat Lebaran

- 29 April 2022, 13:32 WIB
Resep soto ayam santan kuah kuning, dapat disajikan bersama ketupat Lebaran.
Resep soto ayam santan kuah kuning, dapat disajikan bersama ketupat Lebaran. /Tangkap layar Youtube Dapur Bu Haji

BERITASOLORAYA.com – Hidangan soto ayam santan berkuah kuning cocok disajikan bersama ketupat. Menu ini dapat menjadi hidangan andalan Bunda untuk Hari Raya Idul Fitri.

Soto ayam ada yang berkuah bening ada juga yang berkuah kuning. Biasanya soto di Jawa Tengah memiliki ciri khas yaitu berkuah bening.

Baik yang berkuah bening atau kuning tentu memiliki cita rasa tersendiri yang menjadi rasa khas dari masing-masing hidangan.

Baca Juga: Simak, Tata Cara Sholat Idul Fitri secara Lengkap dari Kemenag 

Bagi Bunda yang mau membuat soto ayam santan berkuah kuning, dapat membuatnya dengan mengikuti resep dan tips berikut ini.

Dilansir BeritasoloRaya.com melalui kanal YouTube Dapur Bu Haji, inilah resep soto ayam santan berkuah kuning yang cocok disajikan bersama ketupat lebaran. Dijamin segar dan pasti enak.

Bahan:

Ketupat atau bisa diganti dengan lontong secukupnya

Santan 800 ml

1 kg daging ayam yang sudah matang (digoreng)

100 gr kol yang telah diiris tipis

100 gr bihun yang telah direndam

Baca Juga: Waspada, Ini Wilayah Perairan Indonesia yang Diperkirakan Terjadi Gelombang Tinggi di Akhir April 2022

Bumbu:

2 siung bawang putih

5 siung bawang merah

3 butir kemiri

2 ruas kunyit

1 cm jahe

2 ruas lengkuas

¼ sdt garam

2 batang serai yang telah digeprek

4 lembar daun salam

1 bungkus kecil merica bubuk (11 gr)

1 sdm kaldu bubuk

1 sdm gula pasir

2 buah tomat

1 batang daun seledri yang telah dipotong kecil

1 batang daun bawang yang telah dipotong kecil

Kerupuk secukupnya

Goreng bawang secukupnya

Minyak goreng secukupnya

Baca Juga: Niat Sholat Idul Fitri, Lengkap dengan Tata Caranya

Langkah Pembuatan:

1. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, jahe, garam.

2. Tumis bumbu yang telah halus tersebut hingga wangi, aduk aduk kemudian masukkan lengkuas, sereh, daun salam aduk kembali hingga bumbu benar-benar matang.

3. Masukkan santan kemudian aduk-aduk kembali hingga santan mendidih.

4. Tambahkan gula pasir, kaldu bubuk, merica, aduk kembali hingga rata. Bunda dapat melakukan tes rasa, jika dirasa ada bumbu yang kurang bunda dapat menambahkannya kembali sesuai selera.

5. Jika air santan sudah matang dan mendidih bunda dapat mematikan api kompor.

6. Pindahkan kuah soto yang telah matang tadi pada panci.

Baca Juga: Update, 161 Daerah Ini Sudah Cairkan TPG Triwulan 1 Tahun 2022, Cek Segera

Langkah penyajian:

1. Potong ketupat sesuai selera pada mangkuk, kemudian tambahkan kol, bihun, bawang daun, seledri, tomat dan daging ayam yang telah digoreng,

2. Siram dengan air kuah soto kemudian tambahkan bawang goreng diatasnya.

3. Soto ayam santan berkuah kuning siap disantap.***

 

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: YouTube Dapur Bu Haji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah