Tidak Sama, Berikut Perbedaan Paprika Warna Hijau, Kuning dan Merah untuk Anda Ketahui

- 11 Juli 2022, 12:20 WIB
Perbedaan dari paprika, hijau, kuning dan merah
Perbedaan dari paprika, hijau, kuning dan merah /Pixabay/RitaE

BERITASOLORAYA.com – Melihat paprika mungkin bukan hal yang baru lagi bagi Anda, terutama ketika Anda sedang berbelanja di swalayan.

Selain itu, warna paprika ini juga beragam, tidak hanya satu jenis saja yang dapat Anda jumpai.

Adapun warna dari paprika yang biasa ditemui adalah warna hijau, kuning, dan merah. Lalu apa ada perbedaan diantara ketiganya?

Baca Juga: Ada Pensiunan untuk PPPK? Lakukan Ini agar Dapat Jaminan Hari Tua atau JHT

Anda dapat mengetahui perbedaan dari paprika dengan warna hijau, kuning, dan merah melalui penjelasan di bawah ini.

Ada beberapa perbedaan paprika warna hijau, kuning, dan merah yang dapat Anda ketahui, berikut ini adalah penjelasannya:

  1. Tingkat kematangan

Pertama, salah satu yang menjadi perbedaan dari paprika hijau, kuning, dan merah adalah dari tingkat kematangannya.

Baca Juga: Pernah Melihat Seekor Sapi Meneteskan Air Mata? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Perlu Anda ketahui bahwa paprika yang memiliki warna hijau merupakan yang paling muda atau yang paling tidak matang.

Sedangkan paprika yang memiliki warna kuning sudah lebih matang dibandingkan paprika hijau atau dapat dikatakan bahwa sudah setengah matang.

Adapun paprika yang memiliki warna merah adalah jenis paprika yang paling matang daripada paprika hijau dan paprika kuning.

Baca Juga: Kabar Gembira PPG Prajabatan tahun 2022, Guru Wajib Tahu Terkait Dua Hal Ini

  1. Rasa

Kemudian perbedaan paprika warna hijau, kuning, dan merah juga bisa dilihat dari rasanya.

Perlu diketahui bahwa rasa yang dimiliki paprika ini tidak terlalu pedas, justru yang dominan adalah rasa pahit dan manis.

Jika paprika itu semakin matang, maka rasa yang dimiliki paprika juga akan semakin terasa manis.

Paprika yang berwarna hijau rasanya sedikit pahit dan paling tidak manis, sedangkan paprika dengan warna kuning atau oranye memiliki rasa yang tidak sepahit paprika hijau, namun tidak semanis paprika merah.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Magelang Ini Cocok Masuk Daftar Kunjungan untuk Akhir Pekan Bahagia

Sedangkan paprika yang memiliki warna merah, rasanya adalah yang paling terasa manis.

  1. Kandungan nutrisi

Perlu diketahui sebelumnya bahwa paprika ini memiliki kandungan vitamin C, B6, K, A, dan E juga berbagai mineral dan antioksidan. Namun ketika paprika telah matang, maka sifat antioksidan pelawan kanker berubah.

Adapaun perbedaan kandungan gizi yang ada pada paprika dengan warna hijau, kuning, dan merah adalah pada lutein dan zeaxanthin, violaxanthin, serta capsanthin dan likopen.

Baca Juga: Jinyoung Lakukan Cara Manis Ini hingga Bisa Mesra sampai Real Life, Kim Go Eun Ungkapkan Hal Tidak Terduga

Lutein dan zeaxanthin ada pada paprika yang berwarna hijau dan berperan penting untuk kesehatan mata Anda.

Sedangkan violaxanthin ini ada pada paprika dengan warna kuning. Adapun capsanthin dan likopen ada di paprika yang warnanya merah serta memiliki peran untuk memberikan warna.

Selain itu perlu diketahui bahwa paprika yang berwarna merah memiliki kandungan likopen dan menjadi jenis paprika yang paling padat nutrisinya.

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari SehatQ, itulah perbedaan paprika yang memiliki warna hijau, kuning, dan merah.

Baca Juga: Cermati! Guru ASN Daerah akan Terima Tunjangan Profesi, Perhatikan Syaratnya dari Kemdikbud, Jangan Terlewat

Semoga dapat memberikan manfaat dan menjadi tambahan informasi bagi Anda untuk lebih mengenal paprika yang mungkin sering Anda temui.***

 

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: SehatQ


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah