WASPADA, Ternyata Ini Penyebab Utama Stunting Menurut BKKBN, Jangan Disepelekan!

- 12 Mei 2023, 11:30 WIB
Ilustrasi Stunting pada anak
Ilustrasi Stunting pada anak /Tangkap Layar Youtube Direktorat Promkes dan PM Kemenkes RI

BERITASOLORAYA.com – Stunting hingga saat ini merupakan masalah yang kerap mengkhawatirkan khususnya bagi para orang tua dimanapun berada.

 

Sekretaris Utama BKKBN Tavip Agus Rayanto menyatakan penyebab utama gagal tumbuh pada anak akibat kekurangan gizi atau stunting. Ternyata menurut penjelasannya, stunting bisa terjadi karena sikap orang tua itu sendiri. Kok bisa?

Betul sekali, sikap orang tua kepada anak ternyata bisa memicu stunting yang sering dikeluhkan oleh para orang tua juga.

Tavip menjelaskan bahwa sebenarnya stunting bisa terjadi karena pola asuh orang tua yang terkadang tidak sesuai dengan tumbuh kembang si anak.

Baca Juga: Cara Cek Daftar Nama Penerima Bansos Tahap II Tahun 2023

"Seorang anak yang tidak stunting menjadi stunting itu terjadi di usia sembilan bulan dan ini artinya berhubungan dengan pola asuh, makanan tambahan yang diberikan orang tua kepada balita sehingga penanganan stunting harus dilakukan saat usia ini," kata Tavip.

Bahkan menurut Tavip, di Indonesia ini ada enam provinsi yang mengalami kenaikan kasus stunting sehingga bisa memicu permasalahan secara global.

Halaman:

Editor: Intan Sherly Monica


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x