Simak 4 Tips Mengatasi Cegukan Menurut Dokter!

- 20 Oktober 2023, 17:18 WIB
Simak 4 Tips Mengatasi Cegukan Menurut Dokter
Simak 4 Tips Mengatasi Cegukan Menurut Dokter /freepik.com/jcomp/


1.Mengonsumsi cairan

Meneguk air seringkali dapat membantu untuk menghentikan cegukan secara perlahan. Ketika mengonsumsi air, tenggorokan akan tetap lembab dan membantu untuk menenangkan otot diafragma. Cegukan akan dapat berhenti.

2. Teknik Pernafasan

Mengatur pernafasan dengan menarik nafas secara dalam-dalam dan perlahan dapat membantu menghentikan cegukan.

Teknik yang dapat dilakukan yakni menarik napas dalam-dalam melalui hidung lalu menghembuskan secara perlahan melalui mulut. proses ini akan membantu mengendurkan diafragma lalu menghentikan cegukan.


3. Mengalihkan perhatian dan rileks

Pada suatu kondisi, cegukan juga dapat terjadi karena stress atau kegembiraan. Mengalihkan perhatian dapat dilakukan dengan mengerjakan aktivitas lain yang menyenangkan atau menenangkan. Proses ini dapat membantu merilekskan pikiran juga meringankan cegukan.

Baca Juga: Sinopsis Spy x Family Season 2 Episode 3, Saksikan Petualangan Seru Anya Berikutnya Melalui Link di Bawah Ini


4. Menahan Nafas

Di beberapa kasus, cegukan dapat dihentikan dengan menahan nafas selama beberapa detik. Caranya yakni menarik napas dalam-dalam dan menahan nafas selama beberapa detik.

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah