Berada di Solo, Presiden Jokowi Beri Arahan Terkait Pembangunan kepada Walikota Gibran Rakabuming Raka

1 Maret 2022, 21:02 WIB
Berada di Solo, Presiden Jokowi Beri Arahan Terkait Pembangunan kepada Walikota Gibran Rakabuming Raka /ANTARA

BERITASOLORAYA.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Minggu, 27 Februari 2022, diketahui berada di Solo dalam rangka melayat pamannya yang meninggal dunia.

Dalam acara tersebut, Presiden Jokowi didampingi oleh Gibran Rakabuming Raka yang merupakan putra sulungnya sekaligus menjabat sebagai Walikota Solo.

Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi memberikan beberapa arahan kepada Gibran Rakabuming Raka terkait tugasnya sebagai kepala negara.

Baca Juga: Perkara Tudingan Plagiat ATEEZ Belum Selesai, Kini NMIXX Dituduh Plagiat ITZY

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari Antara pada Selasa, 1 Maret 2022, Gibran mengatakan bahwa arahan yang diberikan Presiden Jokowi berkisar tentang pembangunan infrastruktur.

Presiden Jokowi juga memberikan arahan tentang proses penanganan Pandemi Covid-19 di Kota Solo.

"Ada tentang pembangunan, misalnya IKM Gilingan, Solo Technopark, Balekambang, koridor Gatot Subroto dan masjid (Masjid Raya Sheikh Zayed Solo). Kalau masjid kan bisa on time (selesai pembangunan)," kata Gibran.

Baca Juga: Kapan Vaksin Booster Boleh Diberikan ? Berikut Penjelasan Serta Ketentuan Pemberian Vaksin

Lebih lanjut, Gibran mengatakan perusahaan rekaman Lokananta dan Taman Satwa Taru Jurug juga menjadi salah satu bahan pembicaraan dengan Presiden Jokowi.

Gibran juga mengatakan tentang agenda penjadwalan kembali pertemuan antara Presiden Jokowi dengan para pedagang mebel di Pasar Gilingan.

Tentang proses penanganan Covid-19 Kota Solo, Gibran mengatakan program penanganan yang telah dijalankan akan terus berlangsung.

Baca Juga: Cara Simple untuk Mengatasi Stress dan Cemas yang Berlebihan

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level tiga masih akan terus diberlakukan di Kota Solo.

"Kalau penurunan PPKM kayaknya belum. Ini (kasus COVID-19) masih fluktuatif, kita lihat 1-2 minggu ke depan. Ini kan kasusnya sudah melebihi Delta kemarin, harapannya sudah puncak, namun kelihatannya masih fluktuatif," ujar Gibran.

Ahyani selaku Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Kota Surakarta, menyatakan PPKM level 3 masih akan terus berlaku di Kota Solo hingga tanggal 7 Maret 2022 mendatang.

Baca Juga: Coba Tips Berikut Ini Untuk Mengatasi Insomnia

"Berlaku sampai seminggu ke depan, untuk evaluasi PPKM level tiga kemarin trennya pernah naik (jumlah kasus) terus turun lagi. Sekarang kasusnya mulai melandai," ucap Ahyani.

Lebih lanjut, Ahyani menjelaskan tentang jumlah pasien Covid-19 yang saat ini berada di ruang isolasi ada sejumlah 28 orang, yang ditempatkan di Graha Wisata dan Ndalem Priyosuhartan.

"Isoter masih terus diaktifkan sampai kasusnya nol. Kalau untuk BOR rumah sakit masih tinggi, sekitar 70 persen dari sekitar 600 bed," tutur Ahyani.***

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler