Soroti Masalah Karhutla, Melanie Subono: Gak Salah Pemerintah Jual Tanah dan Hutan Kayak Jual Kacang

- 21 Maret 2021, 17:00 WIB
Soroti Masalah Karhutla, Melanie Subono: Gak Salah Pemerintah Jual Tanah dan Hutan Kayak Jual Kacang.
Soroti Masalah Karhutla, Melanie Subono: Gak Salah Pemerintah Jual Tanah dan Hutan Kayak Jual Kacang. /Instagram/@melaniesubono

PR SOLORAYA - Melanie Subono mengunggah tangkap layar soal pemberitaan kebakaran hutan dan lahan alias karhutla.

Dalam unggahannya, Melanie Subono mengucapkan selamat Hari Hutan Internasional yang jatuh pada hari ini, Minggu 21 Maret 2021.

Di momen itu pula, Melanie Subono ikut menyoroti pemberitaan mengenai karhutla yang sedang terjadi di bulan Maret 2021 ini.

''Selamat HARI HUTAN internasional ...

Ini sebagian kecil dari berita berita MARET 2021 kok,'' kata Melanie Subono.

Baca Juga: Hasil Seleksi SNMPT 2021 Diumumkan Besok, Catat Cara Mudah Mengakses LTMPT

Baca Juga: Isu Dekat dengan MYD Tengah Merebak, Jessica Iskandar Tiba-tiba Akui Persiapan Pernikahan Sudah 95 Persen

Lebih lanjut, Melanie Subono mengatakan jika musim disebut sebagai penyebab terjadinya karhutla.

''Tapi toh... sama seperti banjir ... yanf salah si MUSIM kan? ah dasar musim ke***at,'' ungkap Melanie Subono.

Tak hanya itu, Melanie Subono juga turut menyinggung jual beli tanah dan hutan yang dilakukan oleh pemerintah.

Selain itu, Melanie Subono juga ikut menyinggung sikap manusia yang menggunakan air dan kertas dengan tidak bertanggung jawab, termasuk dirinya.

''GAK SALAH pemerintah jual tanah dan hutan kayak jual kacang

GAK SALAH rakyat yang habis habisan pake air dan kertas dan produk hutan ga bertanggung jawab ( termasuk gue ),'' ungkap Melanie seperti dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com dalam unggahannya di Instagram.

Baca Juga: Tentara Filipina Selamatkan 4 Sandera Asal Indonesia Pasca Membunuh Pimpinan Abu Sayyaf

Baca Juga: Stadion Manahan Solo Siap Jadi Tuan Rumah Piala Menpora 2021, Gibran: Selamat Bertanding

Tak berhenti di situ, Melani Soebono juga turut menyinggung pejabat yang mengambil hewat liar.

''GAK SALAH pejabat ma artis2 yang ambil hewan liar dari utannya padahal fungsi mereka di liar salah satu nya menjaga ekosistem

( Para buzzer browse aja hubungan hewan liar dgn pohon misalnya ),''tandasnya.

Melanie juga kemudian menjelaskan pendapatnya mengenai kemarau yang dituding jadi penyebab karhutla.

Hal ini juga sama halnya ketika banjir sedang melanda.

''Yang salah adalah KEMARAU nya .

Sama seperti Banjir yang salah adalah MUSIM UJAN dan GUBERNUR ( kalo yang diatas bukan lagi yang favorit )

SELAMAT HARI HUTAN !!!,'' pungkasnya.***

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah