Anggota DPR RI Paryono Ajak Generasi Millenial Teladani Bung Karno

- 2 Juli 2021, 21:03 WIB
Anggota DPR RI Paryono mengajak para generasi millenial untuk meneladani Bung Karno melalui rangkaian acara lomba vlog.
Anggota DPR RI Paryono mengajak para generasi millenial untuk meneladani Bung Karno melalui rangkaian acara lomba vlog. /Tangkap Layar Instagram/@paryonoshmh

PR SOLORAYA - Anggota DPR RI Paryono, SH,. MH,. mengajak pemuda meneladani Presiden RI pertama Ir. Soekarno.

Ajakan terebut diutarakan Paryono melalui siaran langsung Instagram pribadinya pada 2 Juli 2021.

Acara tersebut merupakan rangkaian acara dari lomba vlog yang diselenggarakan Paryono yang bertajuk "Spirit Bung Karno dalam Pandangan Generasi Millenial" dalam memperingati bulan Bung Karno.

Baca Juga: TNI AL Gelar Vaksinasi Massal 6 Juli 2021 di Jakarta Utara, Simak Syarat dan Ketentuannya

Paryono mengatakan lomba yang diselenggarakannya sebagai langkah agar generasi Millenial tidak lupa dari perjuangan para pendiri bangsa.

"Bung Karno dan para pendiri bangsa yang lain boleh wafat namun spirit perjuangannya harus tetap menyala dan berkobar-kobar didalam benak seluruh rakyat Indonesia khususnya generasi penerus bangsa," kata Paryono dari rilis yang diterima Pikiranrakyat-Soloraya.com.

"Konteks hari ini dimana berkembangnya revolusi 4.0 yang menuntut adanya kemajuan dan kemodernan jaman terkadang membuat generasi milenial enggan untuk mempelajari sejarah," tuturnya.

Baca Juga: Berikut Daftar Lengkap Daerah Penerapan PPKM Darurat Jawa dan Bali

Menurut Paryono kemajuan yang terjadi jangan sampai menghilangkan jati diri dan karakter kebangsaan.

Lomba yang diselenggarakan 2-25 Juni 2021 diikuti oleh 76 peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Dewan juri dalam lomba tersebut ialah Syafril Nazirudin, S.I.P., M.A. yang merupakan Kepala Biro Media dan Opini Badan Kebudayaan Nasional Pusat PDI Perjuangan dan Heru Warsito yang merupakan koordinator SSJ Lokal Indosiar.

Baca Juga: Lirik Lagu Suara Disko Milik Diskoria, FLEUR!, dan Tara Basro, Belum Lama Dirilis

Paryono mengaku kagum atas karya yang telah dibuat oleh para peserta.

"Saya menyaksikan video-video yang masuk sangat luar biasa, menarik dan kreatif, sehingga membuat saya kagum dan bangga kepada adik-adik peserta sekalian," ujarnya

Apresiasi diberikan Paryono terhadap beberapa peserta yang dinyatakan layak untuk menjadi pemenang diantaranya Nominasi ke 10 jatuh kepada Gilang Eka Wahyu dengan skor sebesar 235, Nominasi ke 9 jatuh kepada Juvita Nur Fiana dengan skor 240, selanjutnya nominasi ke 8 jatuh kepada Arsy Saschia dengan skor 245, nominasi ke 7 jatuh kepada Dewi Wahyuni dengan skor 250, nominasi ke 6 jatuh kepada Faisal Hakim dengan skor 255.

Baca Juga: Berikut Aturan Lengkap PPKM Darurat Jawa dan Bali yang Diterapkan Mulai 3-20 Juli 2021

Nominasi ke 5 jatuh kepada Nurirvan Mulia Putra Ahmad dengan skor 260, kemudian nominasi ke 4 jatuh kepada Khalila Nia dengan skor 265, nominasi ke 3 ditempati oleh Yusron Al Qodri dengan skor 270, nominasi ke 2 jatuh kepada Rian Arafat, dengan skor 275, nominasi ke 1 didapat oleh Egi Raf dengan skor 280

Sedangkan, Juara Favorit Lomba Vlog jatuh kepada Yolanda Audy Fista dengan skor 285, kemudian Juara ke 3 jatuh kepada Jarot PG DM dengan skor 290 selanjutnya Juara Kedua diraih oleh Wahid Shofauzadi dengan skor 295 dan inilah pemenang lomba vlog dalam rangka memperingati bulan bung karno yang saya selenggarakan jatuh kepada NVL Project Official dengan skor 300.

Menutup acara Paryono berpesan agar untuk tetap menjaga protokol kesehatan.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Emosi Tanggapi Mahasiswa yang Ogah Pakai Masker Meski Positif Covid-19: Rasakno

"Saudara-saudara sekalian untuk tetap berhati-hati dan mewaspadai persebaran virus covid-19 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat serta menahan diri untuk tidak bepergian apabila tidak ada urusan mendesak," pesan Paryono.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah