Waspada Potensi Gelombang Tinggi di Laut Selatan Jateng, Jabar dan DIY, Berikut Penjelasan Lengkap BMKG

- 18 Agustus 2022, 17:30 WIB
Ilustrasi/BMKG imbau warga di sejumlah wilayah waspada gelombang tinggi
Ilustrasi/BMKG imbau warga di sejumlah wilayah waspada gelombang tinggi /Pexels/George Desipris

BERITASOLORAYA.com - Masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir tentu sangat bergantung pada gelombang air laut. Karena tinggi dan rendahnya gelombang air laut sangat memengaruhi mereka untuk pergi melaut.
 
Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) yang memiliki tugas di bidang meteorologi, klimatologi, dan geofisika yang ada di Indonesia yakni BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika).

BMKG ini merupakan salah satu LPNK yang dilengkapi dengan alat-alat canggih salah satunya satelit yang dapat memprediksi arah pergerakan angin dan cuaca di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Resmi! Tahun 2022 Guru Honorer Tak Bisa Jadi ASN Lewat Seleksi CPNS, Simak Penawaran Lain dari BKN

Potensi gelombang tinggi di perairan Indonesia pun dapat dideteksi oleh BMKG dengan cepat.

Lebih lanjut, informasi terbaru BMKG memberikan peringatan dini berkaitan dengan potensi munculnya gelombang sangat tinggi di laut selatan Jawa Tengah (Jateng), Jawa Barat (Jabar) dan Yogyakarta (DIY).

Perkembangan terkini berkaitan dengan gelombang tinggi di Laut Selatan Jateng, Jabar, dan DIY diprediksi terjadi pada hari ini Kamis, 18 Agustus 2022 hingga Sabtu 20 Agustus 2022.

Peringatan gelombang tinggi tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung, Teguh Wardoyo.

Baca Juga: Lirik Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara Persembahan Alffy Rev

"Peringatan dini ini kami keluarkan karena tinggi gelombang laut selatan Jawa Barat hingga Yogyakarta berpotensi mencapai 4-6 meter atau masuk kategori sangat tinggi," jelas Kepala Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung, Teguh Wardoyo, dikutip BeritaSoloRaya.com melalui laman PMJ News pada Kamis, 18 Agustus 2022.

Selanjutnya, Teguh menambahkan bahwa selama kurun 18 sampai 20 Agustus 2022, gelombang sangat tinggi tersebut berpotensi menghampiri beberapa perairan di Indonesia antara lain, perairan bagian selatan Cianjur, perairan selatan Sukabumi.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x