Menpan RB Sampaikan Hal Penting Pada Pelamar PPPK Tenaga Teknis 2022, Berikut Jumlah Formasi Pusat dan Daerah

- 22 Desember 2022, 09:04 WIB
Inilah himbauan penting Menpan RB kepada para pelamar PPPK Tenaga Teknis tahun 2022, lengkap dengan jumlah formasi pusat dan daerah
Inilah himbauan penting Menpan RB kepada para pelamar PPPK Tenaga Teknis tahun 2022, lengkap dengan jumlah formasi pusat dan daerah /menpan.go.id

BERITASOLORAYA.com – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birorasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas menyampaikan hal penting untuk honorer yang menjadi pelamar PPPK Tenaga Teknis tahun 2022.

Seperti diketahui, pemerintah telah mengeluarkan pengumuman pelaksanaan seleksi PPPK Tenaga Teknis tahun 2022 pada tanggal 20 Desember 2022.

Menpan RB telah mengingatkan kepada para honorer sebagai pelamar seleksi PPPK Tenaga Teknis tahun 2022 untuk mempersiapkan diri dengan baik serta tidak mempercayai siapapun pihak yang menjamin kelulusan seleksi.

Baca Juga: Info Penting PPPK Tenaga Teknis 2022: Mulai Dari Jadwal, Seleksi Hingga Jumlah Formasi di Daerah, Cek Disini

Selain itu, Menpan RB pun mengingatkan agar para pelamar seleksi PPPK Tenaga Teknis tahun 2022 untuk harus mencermati syarat masing-masing formasi.

Perlu diketahui, informasi resmi terkait pelaksanaan seleksi PPPK Tenaga Teknis tahun 2022 hanya diumumkan melalui portal resmi instansi yang berwenang.

Maka dari itu, Menpan RB pun mengharapkan agar pelamar seleksi PPPK Tenaga Teknis tahun 2022 harus berhati-hati terhadap berita bohong atau hoaks yang tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Baca Juga: Catat, Skema Seleksi PPPK Tenaga Teknis Tahun 2022, Mulai Dari Pendaftaran Hingga Lolos dan Pengusulan NI P3K

Menpan RB juga mengingatkan agar pelamar tidak mudah tergoda dengan para calo yang menjanjikan kelulusan untuk menjadi ASN PPPK.

Halaman:

Editor: Kamaludin

Sumber: Kementerian PANRB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x