Tahun Baru 2023 di Ancol? Tidak Perlu Khawatir, Ini Fasilitas dan Acara yang Disediakan, Ada Pesta Kembang Api

- 23 Desember 2022, 17:24 WIB
Ilustrasi. Tempat wisata Ancol umumkan turut adakan acara pergantian Tahun Baru 2023.
Ilustrasi. Tempat wisata Ancol umumkan turut adakan acara pergantian Tahun Baru 2023. /Pexels/Designecologist/

BERITASOLORAYA.com– Tahun Baru 2023 tinggal menghitung hari lagi. Meski perayaan Tahun Baru nanti berpusat di Taman Mini Indonesia Indah, pihak tempat wisata Ancol umumkan turut adakan acara pergantian tahun 2023.

Ancol akan menyelenggarakan pesta kembang api untuk mengembalikan keceriaan dan kemeriahan Tahun Baru nanti.

Hal ini diungkapkan oleh Direktur Operasional Taman Impian Jaya Ancol, Eddy Prasetyo. Tidak hanya itu, untuk menunjang kelancaran acara, pihaknya juga telah melakukan berbagai persiapan serta koordinasi dengan TNI dan Polri.

“Kami telah melakukan berbagai persiapan, termasuk berkoordinasi dengan TNI/ Polri dan pemerintah daerah, agar acara berjalan dengan lancar,” jelasnya dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman Berita Jakarta, 23 Desember 2022.

Baca Juga: Serba Mudah! Ternyata Seperti Ini Cara Pendaftaran Online Seleksi PPPK Tenaga Teknis 2022 di Kejaksaan RI

Selain pesta kembang api sebagai acara puncaknya, para pengunjung juga dapat menikmati pertunjukan Street Art di Stone Area Symphony of The Sea serta live music di Lagoon Beach yang dimulai pukul 15.00 WIB.

Kemudian, bagi yang akan menikmati suasana Tahun Baru 2023 di Ancol tidak perlu khawatir, karena akan disediakan bus Wara-Wiri sebanyak 63 unit dan kereta wisata Sato-Sati sebanyak tiga rangkaian.

Kedua kendaraan tersebut akan melayani pengunjung untuk berkeliling di kawasan Ancol secara gratis.

Baca Juga: Info PPPK Guru 2022: Kapan Pengumuman Seleksi untuk Pelamar Umum? Berikut Keterangan Kemdikbud

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi

Sumber: Berita Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x