Habiskan Rp96 Miliar, Presiden Jokowi Resmikan Penataan Pantai Malalayang dan Ecotourism Village di Manado

- 21 Januari 2023, 18:03 WIB
Presiden Joko Widodo meninjau sekaligus meresmikan penataan kawasan Pantai Malalayang dan Ecotourism Village Bunaken, Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara, pada Jumat, 20 Januari 2023.
Presiden Joko Widodo meninjau sekaligus meresmikan penataan kawasan Pantai Malalayang dan Ecotourism Village Bunaken, Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara, pada Jumat, 20 Januari 2023. /Biro Pers Setpres/

Revitalisasi kawasan pariwisata Pantai Malalayang dan Ecotourism Village tersebut merupakan bagian dari komitmen pemerintah untuk memperbaiki kualitas pariwisata di daerah.

Anggaran yang dihabiskan Rp96 miliar tersebut diharapkan kawasan wisata tersebut terus mengalami perkembangan dan terawat.

Sebab revitalisasi tersebut merupakan bagian dari penataan Kota Manado Sulawesi Utara menjadi lebih baik.

“Ini akan kita teruskan nanti ke arah sana sampai penataan Kota Manado ini akan menjadi makin baik,” tutur Presiden Jokowi.

Baca Juga: Ternyata, Tenaga Honorer Tidak Semua Bisa Jadi ASN di 2023 Ini, Mengapa? Simak Informasi dari MenpanRB Berikut

Atas kunjungan Presiden Jokowi tersebut untuk peresmian Pantai Malalayang dan Ecotourism Village tersebut disambung meriah oleh masyarakat.

Di mana ketika Presiden Jokowi melihat antusiasme masyarakat tersebut Jokowi memutuskan untuk melanjutkan perjalanan sambil berjalan kaki hingga ujung kawasan wisata itu.

Jokowi dan rombongan berjalan kaki kurang lebih sejauh 1,2 km dari titik awal hingga ujung kawasan pariwisata itu.

Melihat keindahan kawasan wisata dengan terawatnya pohon-pohon besar Jokowi mengapresiasi cara penataan kawasan pariwisata itu.

Baca Juga: Biaya Haji Tahun 2023 Naik? Berikut Tanggapan Ahli: Gus Men Sangat Berani

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah