4 Alasan Mengapa Ibukota Dipindahkan ke IKN. Ada Hubungannya dengan Kondisi Kota Jakarta

- 2 Maret 2023, 21:24 WIB
Ilustrasi IKN Nusantara
Ilustrasi IKN Nusantara /Antara/

BERITASOLORAYA.com - Pemindahan roda kepemerintahan ke IKN Nusantara, Kalimantan Timur, menjadi isu yang hangat untuk diperbincangkan publik, terutama untuk pemindahan ASN.

Dalam hal ini, ASN memiliki dampak signifikan terhadap penyelenggaraan negara. Rencana pemindahan ke IKN akan direncanakan pada 16 Agustus 2024.

Maka, sebagai salah satu Aparatur Negara yang cukup penting, ASN memiliki peranan yang cukup penting dalam sebuah negara. Pemerintah sudah memiliki agenda pemindahan ASN yang diperkirakan berjumlah 118.000 hingga 180.000 ASN.

Baca Juga: Info Terbaru Jelang Pengumuman Seleksi PPPK Guru 2022, Apa Saja? Cek di Sini

Lalu, mengapa ibu kota harus dipindahkan ke IKN? Menurut data dari Kementerian Keuangan atau Kemenkeu menyebut bahwa Jakarta sudah tidak kondusif untuk menjadi ibu kota negara.

Mengapa demikian? Dalam data tersebut menyebutkan ada beberapa permasalahan di Ibu Kota Jakarta, antara lain kepadatan penduduk. Jakarta memiliki penduduk 16.704 jiwa.

Tidak hanya itu, pemindahan ibu kota ke IKN disebabkan oleh kondisi jalanan yang tidak kondusif. Dalam arti tidak kondusif adalah kemacetan. Jakarta memiliki peringkat ke 10 soal kemacetan.

Selain itu, permasalahan ekologi dan geologi menjadi alasan mengapa ibukota dipindah ke IKN. Jakarta memiliki catatan buruk terkait banjir yang setiap tahunnya melanda dan penurunan tanah yang mengakibatkan sebagian wilayah Jakarta berada di bawah permukaan laut.

Baca Juga: Ingin Mencegah Kekerasan Seksual pada Anak? Saran dari Sosiolog Ini Dapat Diterapkan...

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x