Ingin Mencegah Kekerasan Seksual pada Anak? Saran dari Sosiolog Ini Dapat Diterapkan...

- 2 Maret 2023, 20:46 WIB
Ilustrasi mencegah anak dari kekerasan seksual
Ilustrasi mencegah anak dari kekerasan seksual /Unsplash.com

BERITASOLORAYA.com – Terjadinya kasus kekerasan seksual pada anak saat ini telah mencapai jumlah yang sangat memprihatinkan berbagai pihak terutama para orangtua dan tenaga pendidik.

Mirisnya, sejumlah kasus kekerasan seksual terhadap anak terjadi di tempat yang seharusnya memberikan kenyamanan yaitu lingkungan rumah dan sekolah.

Hal lain yang juga sangat disayangkan adalah pelaku kekerasan seksual terhadap anak seringkali seseorang yang dikenal baik oleh si anak, bahkan ada juga yang merupakan orangtua si anak.

Baca Juga: Tidak Hanya Kursi Roda, Kemenag Minta Mobil Golf Disiapkan untuk Jamaah Haji Indonesia, Untuk Apa?

Berdasarkan fakta-fakta tersebut, kasus kekerasan seksual pada anak telah menggugah berbagai pihak tergerak untuk membantu dengan berbagai cara.

Salah satunya adalah seperti saran yang diberikan oleh Sosiolog yang berasal dari Purwokerto ini.

Tyas Retno Wulan, tergugah memberikan sejumlah saran berdasarkan keilmuan yang dimilikinya terhadap para orang tua dan tenaga pendidik yang berkaitan dengan anak-anak.

Saran yang diungkapkan Tyas terkait bagaimana melakukan pencegahan agar anak-anak terhindar dari kekerasan seksual.

Tyas menyarankan agar anak diberikan pemahaman atau pendidikan seks usia dini yang disesuaikan dengan dunia anak tersebut.

Halaman:

Editor: Rita Azlina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x