CPNS 2024: Fresh Graduate Punya Peluang Besar, Cek Selengkapnya di Sini!

- 17 Februari 2024, 10:22 WIB
CPNS 2024 dibuka dengan formasi yang juga disediakan bagi fresh graduate.
CPNS 2024 dibuka dengan formasi yang juga disediakan bagi fresh graduate. /Freepik/jcomp

BERITASOLORAYA.com - Pemerintah Indonesia segera membuka pendaftaran Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024.

Terdapat sekitar 2,3 juta formasi yang disiapkan, baik di tingkat pusat maupun daerah. Pemerintah juga memberikan kesempatan bagi lulusan baru atau fresh graduate dengan alokasi 690 ribu posisi.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari situs resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN), pengumuman dan seleksi administrasi seleksi CPNS 2024 periode I akan berlangsung pada minggu ketiga bulan Maret 2024.

Setelah periode I seleksi CASN 2024, akan ada periode II dan III yang juga sudah dijadwalkan oleh pemerintah.

Baca Juga: CPNS 2024: ini 7 Instansi yang Buka Formasi untuk Pelamar SMA

Periode II akan dimulai dengan pengumuman dan seleksi administrasi penerimaan CPNS dan PPPK pada bulan Juni 2024, sedangkan periode III akan disampaikan pengumuman dan seleksi administrasi penerimaan CPNS dan PPPK pada bulan Agustus 2024.

Formasi yang Ditawarkan

Dalam Seleksi CPNS dan PPPK 2024, pemerintah memberikan prioritas bagi bidang pendidikan dan kesehatan, serta bidang teknis lainnya.

Dengan demikian, calon pelamar yang memiliki latar belakang pendidikan atau pengalaman kerja dalam bidang tersebut memiliki peluang yang lebih besar untuk diterima.

Prioritas Bidang Pendidikan, Kesehatan, dan Teknis

Pemerintah Indonesia sedang berfokus pada pengembangan sektor pendidikan dan kesehatan. Oleh karena itu, persyaratan pendaftaran CPNS tahun 2024 akan  berkaitan dengan bidang tersebut.

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x